Patrik Schick Jadi Opsi Konkrit AC Milan, Leverkusen Pasang Harga Tinggi
Berita Transfer: Patrik Schick dikabarkan menjadi pilihan konkrit bagi AC Milan untuk memperkuat posisi striker, namun Bayer Leverkusen justru memasang banderol selangit.
Rossoneri diketahui tengah mencari striker baru di bursa transfer musim panas ini dan meski Olivier Giroud sudah berada dalam genggaman, tak menutup kemungkinan mereka akan mendatangkan nama kain, dengan beberapa profil yang lebih mudah telah disebutkan, dan Schick menjadi yang teranyar.
Mantan bintang AS Roma tersebut sempat tampil di Piala Eropa 2020 bersama tim nasional Republik Ceko dan berhasil mengemas empat gol fantastis dalam empat pertandingan. Karena itulah, bukan hal yang benar-benar mengejutkan jika ia menarik perhatian sejumlah klub pada jendela transfer kali ini.
Menurut kabar dari TuttoMercatoWeb, striker 25 tahun tersebut merupakan pilihan konkrit bagi Milan dan telah terjalin kontak reguler dengan Bayer Leverkusen yang memegang hak miliknya. Sang pemain sudah mengenal Serie A dengan baik dan gajinya juga tak bertentangan dengan parameter yang ditetapkan Elliott Management.
Bagi proyek Rossoneri, Schick bisa menjadi tambahan sempurna untuk skuat dan mereka pun sedang mengevaluasinya dengan minat yang luar biasa besar. Kendati demikian, respon pertama dari klub Bundesliga adalah penegasan bahwa mereka menginginkan 40 juta euro atau Rp640 miliar agar bersedia melepas sang pemain, yang terbilang cukup mahal bagi raksasa Serie A tersebut, meskipun celah-celah lain mungkin akan terbuka.
Artikel Tag: Schick, Milan, Leverkusen