Kanal

Pacific Caesar Mengakhiri Laga Kandang dengan Kalahkan Satya Wacana

Penulis: Senja Hanan
05 Jul 2024, 20:59 WIB

Pacific Caesar Mengakhiri Laga Kandang dengan Kalahkan Satya Wacana

Berita Basket: Pacific Caesar Surabaya mengakhiri laga kandang dengan kemenangan manis. Tim tuan rumah menang atas Satya Wacana Salatiga dengan skor 101-95. Sekaligus menyapu bersih Satya Wacana (2-0) di musim ini.

Satya Wacana hanya diberi kesempatan leading dengan margin satu angka di awal laga. Selebihnya, Pacific tampil dominan sepanjang pertandingan. Mereka unggul 10 poin (51-41) saat turun minum. Serta mempertahankan keunggulan tersebut dengan skor 78-68 di akhir kuarter ketiga.

Namun untuk mempertahankan keunggulan tersebut tidak mudah, terutama memasuki kuarter keempat. Di mana Satya Wacana melaju kencang untuk memangkas jarak menjadi dua angka (95-97).

Beruntung skema serangan yang rapi dari Pacific di sisa 17 detik terakhir berbuah dua angka, yang dicetak oleh Gregorio Claudie Wibowo. Poin tersebut mengunci kemenangan Pacific. Namun mereka menambah dua poin terakhir lewat free throw Stephen Hurt. Mereka akhirnya menang dengan skor 101-95.

Keljin Blevins memimpin dengan torehan 28 poin untuk kemenangan Pacific. Blevins juga membukukan sembilan assist dan enam rebound. Stephen Hurt selesai dengan double-double dengan 24 poin dan 11 rebound. Christian Yudha menyumbang 15 poin. Serta, Aven Ryan Pratama mencetak 11 poin, 11 rebound, dan tujuh assist.

Dari tim Satya Wacana, Tyree Robinson mencetak 34 poin. Diikuti Isaac Asrat dengan 21 poin, delapan assist, dan enam rebound. Michael Henn mencetak 17 poin, dan Calvin Yeremias Biyantaka menambahkan 12 poin, enam assist, dan lima rebound.

Baik Satya Wacana dan Pacific Caesar masih punya satu sisa pertandingan di musim 2024. Satya Wacana akan menghadapi Bima Perkasa di Yogyakarta. Sedangkan Pacific bertandang ke markas RANS Simba Bogor akhir pekan ini.

Artikel Tag: Pacific Caesar Surabaya, Satya Wacana

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru