Owen: Sterling Bukanlah Seperti Suarez yang Tak Tergantikan, Buang Saja!
Memang sampai sekarang ini masih belum clear kemana Raheem Sterling akan berlabuh di musim depan. Setelah mengatakan bahwa dia sudah tidak betah berada di Anfield, Sterling ingin mendapatkan klub yang dapat membawanya untuk mencicipi gelaran Liga Champions.
Banyak orang yang mengatakan dan membujuk agar Sterling tetap berada di Liverpool, setidaknya sampai musim depan berakhir, namun keingingan untuk hengkang dari pria yang juga menjadi salah satu penggawa Timnas Sepakbola Inggris ini sudah bulat.
Dikarenakan hal tersebut, salah satu mantan pemain Liverpool, Michael Owen melontarkan sindiran halus kepada Sterling terkait kengototannya untuk hengkang tersebut. Owen mengatakan bahwa daripada tidak ada kejelasan, lebih baik pihak Liverpool melepaskan pemain yang sudah tidak betah untuk membela The Reds tersebut. Sebelumnya, manajemen Liverpool sudah menawarkan harga tinggi, tapi Sterling tetap menggantungkannya dan tidak mau menandatangani kontrak.
Owen juga menambahkan bahwa Liverpool masih bisa mendapatkan pemain setara atau di atas Sterling, daripada mengharapkan pemain satu itu untuk tetap tinggal. Bahkan, Owen juga menyindir bahwa Sterling bukanlah siapa-siapa yang harus dipertahankan, lain halnya dengan orang-orang seperti Luis Suarez, Fernando Torres atau juga Steven Gerrard.
“Ketika Luis Suarez hengkang ke Barcelona, pemain satu ini tidak tergantikan. Anda tidak dapat menggantikan orang sebagus dia, tapi jika Liverpool harus kehilangan Sterling, mereka bisa dapatkan pengganti yang lebih baik dari uang hasil penjualannya,” ujar Owen.
Memang Owen menyadari bahwa kualitas Sterling cukup bagus untuk ukuran pemain bola dengan umur yang masih belia tersebut, akan tetapi bukan berarti dia tidak dapat tergantikan, seperti halnya ketika Liverpool harus kehilangan sosok Suarez.
Sampai saat ini, tawaran dari tim-tim besar dunia terus berdatangan, mulai dariManchester United sampai dengan Real Madrid. Dan baru-baru ini, Liverpool menolak mahar yang diajukan Manchester City sebesar GBP 25 juta untuk dapatkan Sterling.