Kanal

OpTic Gaming Lanjutkan Tren Positif di Champions 2022 usai Bekap Liquid

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
11 Sep 2022, 16:00 WIB

OpTic Gaming via GosuGamers

Berita Esports: OpTic Gaming melanjutkan rekor tanpa kekalahan mereka di ajang VALORANT Champions 2022 Istanbul dengan mengalahkan Team Liquid via skor 2-1, di laga pembuka hari kedua babak playoff pada Sabtu (10/9).

Di Breeze peta pertama, Liquid memetik kemenangan pertamanya tatkala memimpin babak pertama dengan selisih lima poin. OpTic mencoba bangkit di babak kedua, tapi terlalu sulit untuk mengejar selisih poin yang jauh. Memaskui ronde 20, Liquid menyegel kemenangan peta 13-7.

Berhasrat membalas kekalahannya di peta pertama, OpTic Gaming memberikan perlawanan lebih terhadap armada eMiL di Bind, dan hasilnya unggul dua poin di babak pertama. OpTic terus mendominasi Liquid di babak kedua, sampai akhirnya menang dengan skor 13-8 pada ronde ke-21. Skor 1-1 pun mengartikan seri berlanjut ke peta ketiga.

Berlangsung di Ascent, sang kampiun VCT Master Reykjavik mendominasi total peta penentuan di babak pertama. Keberhasilan mereka memimpin babak pertama diwarnai oleh menang sembilan ronde beruntun sebelum Team Liquid meraih kemenangan pertamanya di babak ini.

Melansir dari GosuGamers, Liquid berusaha secara super maksimal demi membawa duel ke babak perpanjangan waktu, tetapi semuanya sirna ketika OpTic mengambil ronde 21 untuk menang peta 13-8 dan seri 2-1.

Kemenangan ini membawa OpTic Gaming menuju semifinal upper bracket playoff untuk menghadapi pemenang pertandingan antara XSET vs Fnatic. Sementara itu, Team Liquid menunggu yang kalah dari laga tersebut di lower bracket playoff.

Artikel Tag: OpTic Gaming, Team Liquid VALORANT, VALORANT Champions 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru