Nuno Espirito Santo Puji Performa Chris Wood Saat Hadapi Crystal Palace
Berita Liga Inggris: Manajer Nottingham Forest, Nuno Espirito Santo, memberikan pujian bagi penampilan Chris Wood saat timnya menjamu Crystal Palace pada laga tadi malam.
Nottingham Forest meraih hasil yang kurang memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-30 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Crystal Palace di City Ground, Sabtu (30/3) malam WIB, the Tricky Trees hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 1-1. Pada laga tersebut, Palace unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Jean-Phillippe Mateta di menit ke-11. Namun Forest berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-61 melalui gol yang dicetak oleh Chris Wood.
Tak berselang lama setelah laga usai, Nuno Espirito Santo memberikan komentarnya. Nuno secara khusus memberikan pujian bagi Chris Wood yang berhasil menyelamatkan timnya dari kekalahan.
"Itu adalah penyelesaian yang bagus, saya pikir itu adalah satu-satunya solusi yang dia miliki. Sebuah sundulan yang indah. Kami membutuhkan Chris, kami membutuhkan gol dan dia memberikannya. Dia adalah pemain yang luar biasa," kata Nuno kepada BBC Match of the Day.
"Itu sulit karena ruang-ruang yang ada lebih banyak untuk melakukan umpan silang di area yang lebih luas. Kami mencoba menciptakan hal-hal yang berbeda tetapi kami terus melaju. Saya akan menonton ulang pertandingan dan melihat apa yang sebenarnya terjadi ketika emosi tidak ada di sana."
"Kami membutuhkan kemenangan ini, namun ada hal-hal positif yang bisa dibawa ke pertandingan berikutnya."
Dengan hasil ini, posisi Forest naik ke peringkat 17 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 22 poin.
Artikel Tag: chris wood, Nuno Espirito Santo, Nottingham Forest, Crystal Palace