Kanal

Nuke Tri Saputra Jalani Operasi Untuk Sembuhkan Cedera Engkelnya

Penulis: Viggo Tristan
11 Jun 2021, 07:15 WIB

Nuke Tri Saputra jalani operasi untuk sembuhkan cedera engkelnya. (Gambar: IBL Indonesia)

Berita Basket IBL : Pebasket Bima Perkasa Jogjakarta yaitu Nuke Tri Saputra baru saja naik meja operasi untuk menyembuhkan cedera engkel. Ia belum tahu kapan bisa kembali beraktivitas basket lagi.

Seperti yang diketahui, Nuke Tri Saputra mengalami cedera engkel ketika berhadapan dengan Louvre Dewa United Surabaya di game kedua babak playoff. Ia terlihat mendarat dengan posisi kaki kurang sempurna. Awalnya orang-orang mengira bahwa Nuke hanya mengalami kaki terkilir biasa, namun fakta yang ada cedera Nuke tersebut tergolong parah. ATFL pada engkelnya putus sehingga harus dioperasi.

ATFL sendiri merupakan singkatan dari Anterior Talo Fibula Ligamen. ATFL merupakan salah satu dari tiga ligamen krusial yang ada di bagian pergelangan kaki manusia.

"Atfl engkel saya ada yang putus. Mungkin besok Kamis, saya sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit. Untuk pemulihannya Saya belum tahu berapa lama, yang penting saya ingin pulih kembali agar bisa bermain lagi," ucap Nuke saat diwawancara oleh media setempat.

Perjalanan Nuke di IBL musim ini memang tergolong singkat. Ia baru bermain di babak playoff karena berbagai macam hal. Setelah tampil menawan di game perdana melawan Louvre, nasib sial langsung menimpa Nuke di game kedua. Ia menderita cedera parah di pertengahan laga sehingga berpengaruh terhadap mental bermain tim. Bima Perkasa Jogjakarta yang menang di game 1, lantas harus kalah secara beruntun di game kedua dan ketiga.

Artikel Tag: Nuke Tri Saputra, Bima Perkasa Jogjakarta, IBL

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru