Negosiasi Berlanjut dengan Liverpool, Nat Phillips Mendekat ke Trabzonspor
Berita Transfer: Bek tengah Liverpool, Nat Phillips memasuki tahun terakhir kontraknya dan menarik banyak minat klub Eropa untuk mendapatkan jasanya, termasuk klub dari Turki.
Phillips menghabiskan paruh kedua musim lalu dengan status pinjaman di Cardiff, salah satu klub yang diketahui berminat memperoleh tanda tangannya bersama Ipswich dan Mainz.
Liverpool membanderol pemain berusia 27 tahun itu di angka 8 juta poundsterling, penilaian yang mungkin mahal bagi sebagian peminatnya, tetapi direktur olahraga Richard Hughes terus melakukan tawar-menawar yang ketat.
Daily Mail baru-baru ini mencatat bahwa "tim lapis kedua" lain, yang tidak disebutkan, juga ikut terlibat, dan kini muncul klaim tim asal Turki, Trabzonspor paling berpeluang mendapatkannya.
Menurut Fabrizio Romano, di channel Playback miliknya, "Phillips ke Trabzonspor adalah kemungkinan yang nyata" karena "Trabzonspor sedang dalam negosiasi untuk Phillips dan menunggu keputusan sang pemain."
Reporter Turki, Yagiz Sabuncuoglu menguatkan klaim tersebut di X, ia pertama kali melaporkan tawaran resmi dari Trabzonspor dilayangkan pada hari Jumat (05/07), yang kemudian ditolak. Liverpool dikatakan menginginkan 5 juta euro (4,2 juta poundsterling).
Angka tersebut, setengah dari perkiraan yang dilaporkan pada awalnya, dan sementara The Reds masih memiliki ruang untuk bernegosiasi, akan menjadi kejutan jika mereka membiarkan Phillips pergi dengan setengah harga.
Nat Phillips akan sangat terlibat dalam diskusi mengenai masa depannya setelah awal tahun ini, ia menyatakan keinginannya untuk bermain sepak bola secara reguler saat ia membicarakan kemungkinan pindah secara permanen ke Cardiff.
"Saya tentu akan mempertimbangkan (kembali ke Cardiff). Saya menikmati waktu saya di sini, saya menikmati bermain secara reguler. Saya ingin terus bermain sepak bola secara reguler dan menikmati sepak bola saya," katanya.
Artikel Tag: Liverpool, Nat Phillips, Trabzonspor