Nathan Collins Tetap Hepi Meski Brentford Kalah di Markas Everton
Berita Liga Inggris: Bek Brentford, Nathan Collins, memberikan komentar terkait kekalahan yang didapatkan oleh timnya saat tandang ke markas Everton tadi malam.
Brentford mendapatkan hasil yang mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-35 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Everton di Goodison Park, Sabtu (27/4) malam WIB, the Bees kalah dengan skor 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan the Toffees pada laga tersebut dicetak oleh Idrissa Gueye di menit ke-60.
Selepas laga usai, Nathan Collins memberikan komentarnya. Collins mengaku sedikit kecewa dengan hasil tersebut karena ia menilai laga berjalan dengan seimbang.
“Itu adalah pertandingan yang cukup seimbang menurut saya. Tidak ada banyak peluang bagi kedua tim. Itu akan selalu menjadi pertandingan yang sulit,” kata Collins kepada Sky Sports
Collins juga membahas terkait penyelamatan gemilang Jordan Pickford usai Ivan Toney melakukan tembakan ke arah gawang.
“Itu adalah penyelamatan yang hebat, Anda perlu mengambil peluang seperti itu jika Anda ingin datang ke tempat-tempat seperti ini dan mendapatkan hasil.
Dengan hasil ini, the Bees menempati posisi ke-16 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 35 poin. Mereka unggul 10 angka dari Luton Town di posisi ke-18. Artinya, dengan tiga laga tersisa posisi mereka sudah tidak mungkin terkejar lagi alias dipastikan bertahan di kasta tertinggi sepak bola Inggris. Hal ini pula yang membuat Collins tetap bahagia meski timnya kalah di laga ini.
“Ini merupakan musim yang sulit dengan banyak kemunduran, namun sangat menyenangkan bisa tetap bertahan.”
Artikel Tag: Nathan Collins, brentford, Everton