Naji Marshall Tuai Pujian Besar Dari Jason Kidd

Naji Marshall dapat pujian besar dari Jason Kidd. (Gambar: Sports Illustrated)
Berita Basket NBA : Pelatih kepala Dallas Mavericks yaitu Jason Kidd memberi pujian besar kepada sosok Naji Marshall usai tampil apik lawan Phoenix Suns, Minggu (9/3) waktu setempat. Marshall total mencetak 34 poin dalam laga tersebut.
Bermain di markas sendiri, Dallas Mavericks berupaya besar meraih kemenangan saat menjamu Phoenix Suns. Masih bermain tanpa sejumlah pemain intinya, Mavericks kewalahan meladeni permainan Kevin Durant dan kawan-kawan. Pada akhirnya, Mavericks tumbang dengan skor akhir 116-125. Meski kalah, Naji Marshall tampil apik dalam laga tersebut. Eks pemain New Orleans Pelicans itu jadi top skor tim dengan torehan 34 poinnya.
Menanggapi performa apik Marshall itu, Jason Kidd selaku nahkoda tim memberi pujian besar. Ia mengatakan bahwa Marshall akan jadi pemain yang sukses apabila mampu menjaga kesehatan tubuhnya dan bermain dengan konsisten.
"Ia bermain dengan sangat baik, ia mengerahkan segenap kemampuannya. Kami menghargai usaha yang telah ia berikan. Kami akan membutuhkannya besok malam (melawan San Antonio Spurs). Semoga ia dapat melakukannya lagi besok malam. Hal terpenting adalah kesehatan kami. Kesehatan kami sedang buruk, jadi jika ia dapat tetap sehat, saya rasa ia memiliki peluang untuk meraih kesuksesan," ucap Kidd saat diwawancara oleh media setempat.
Dengan absennya sejumlah pemain inti Mavericks, peran yang didapat Marshall memang bertambah besar. Ia sendiri tampak mampu menjalankan tugasnya dengan cukup baik.
Artikel Tag: Naji Marshall, Jason Kidd