Kanal

Mola TV PBSI Home Tournament: Akbar/Winny Tantang Praveen/Melati di Final

Penulis: Yusuf Efendi
03 Jul 2020, 14:30 WIB

Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow/[Foto:PBSI]

Berita Badminton: Kejutan kembali terjadi setelah pasangan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow berhasil menyingkirkan unggulan ketiga, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari untuk melangkah ke babak final Mola TV PBSI Home Tournament.

Setelah sehari sebelumnya berhasil menumbangkan unggulan kedua, Hafiz/Gloria Emanuelle Widjaja dalam perebutan juara Grup D, kali ini Rinov/Mentari menjadi tumbal kehebatan Akbar/Winny di babak semifinal lewat pertarungan ketat rubber game dalam tempo 50 menit dengan skor 15-21, 21-18 dan 21-11.

Game pertama Akbar/Winny banyak membuang kesalahan dan belum padu menghadapi kecepatan Rinov/Mentari yang sangat tenang bermain di depan untuk membombardir serangan.

Namun permainan Akbar/Winny lebih baik di game kedua. Setelah menutup interval dengan keunggulan 11-10, Akbar/Winny kemudian terus menjaga keunggulan hingga meraup poin 21 terlebih dahulu untuk memaksa dilakukan game penentuan.

Rinov/Mentari mencoba bangkit di awal game ketiga. Meski sempat memimpin 5-3, namun Akbar/Winny berhasil membalikan keadaan di interval dengan keunggulan 11-9. Selepas restart Akbar/Winny langsung melesat meraih empat poin beruntun untuk memimpin 15-9 dan semakin tak terbendung hingga mengamankan kembali game penentuan dengan skor yang cukup jauh, sekaligus menghentikan perlawanan Rinov/Mentari dan memastikan tiket final Mola TV PBSI Home Tournament.

"Kami kehilangan game pertama karena terbawa irama permainan lawan, temponya jadi lambat. Lalu kami ganti pola, main lebih sabar, dipercepat, diperlambat, lebih divariasikan saja," jelas Akbar soal pertandingan.

Di final, Akbar/Winny sudah ditunggu oleh unggulan teratas peringkat 4 dunia, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang di semifinal berhasil mengalahkan pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso.

Artikel Tag: Akbar Bintang Cahyono, Winny Oktavina Kandow, Mola TV PBSI Home Tournament

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru