Kanal

Mino Raiola Bantah Pernah Berupaya Bawa Moise Kean ke Milan

Penulis: Rei Darius
27 Mar 2019, 13:45 WIB

Moise Kean tidak pernah menuju ke MIlan menurut Raiola (Image: UEFA EURO 2020)

Berita Transfer: Mino Raiola membantah pernah membuat komentar soal masa depan penyerang remaja Italia, Moise Kean, di Juventus, mengklaim bahwa dirinya ditiru oleh orang lain.

Kean menjadi perbincangan publik selama beberapa pekan terakhir setelah menampilkan performa brilian untuk klub dan negaranya, namun Il Bianconeri diklaim mendapatkan halangan untuk memperbarui kontraknya yang akan kadaluarsa pada tahun depan dan Corriere dello Sport mengklaim telah melakukan wawancara dengan agennya, yaitu Mino Raiola, soal masa depan striker berusia 19 tahun tersebut.

Perkataan yang diklaim oleh Corriere dello Sport sebagai pernyataan dari Raiola tersebut menyebut bahwa situasi kontrak Kean pada saat ini masih belum ada perubahan, terkecuali terus mendapatkan menit bermain di Juventus. CdS juga mengklaim bahwa Raiola pernah mencoba untuk membawanya ke AC Milan pada bulan Januari, namun klub raksasa Turin itu tidak ingin kehilangannya.

Kata-kata tersebut kemudian dibantah oleh sang agen sendiri dengan mencuitnya di akun Twitter pribadinya dan mengklaim bahwa wawancara tersebut, yang diduga dilakukan di Facebook oleh CdS, merupakan upaya orang lain untuk menirunya.

"Saya hanya menciptakan sebuah akun Facebook agar publik menyadari bahwa akun-akun lain yang menggunakan nama saya adalah palsu," cuit Raiola. "Saya tidak akan mengunggah dan tidak akan menggunakan Facebook untuk membuat komentar apapun di akun saya sendiri atau orang lain. Saya sudah ditiru selama bertahun-tahun di Facebook dan Linkedin dan itu payah."

Moise Kean baru saja menambah pundi-pundi golnya dengan menyumbangkan satu gol dalam kemenangan 6-0 yang diraih oleh Italia atas Liechtenstein semalam (26/3), yang merupakan 

Artikel Tag: Moise Kean, Mino Raiola, AC Milan, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru