Minati Ruben Dias, Man City Harus Hadapi Banyak Rintangan
Berita Liga Inggris: Manchester City sudah mulai membidik pemain-pemain yang akan mereka rekrut di bursa transfer Januari 2020 nanti, salah satunya Ruben Dias.
Nama Ruben Diaz kembali menjadi perbincangan hangat di media. Penampilannya yang semakin matang membuat bek berpaspor Portugal tersebut mulai dilirik banyak klub besar Eropa, salah satunya Manchester City.
Dias masuk dalam radar manager Manchester City, Pep Guardiola untuk menambal lubang di area pertahanan The Citizen yang ditinggalkan John Stones dan Aymeric Laporte akibat cedera parah yang dialaminya.
Namun, perjuangan manajer asal Spanyol untuk mendapatkan Dias dipastikan tidak akan mudah. Manchester City harus bersaing ketat dengan sang tetangga, Manchester United, yang sama-sama membidik bek 22 tahun tersebut.
Sama seperti City, MU menganggap Dias punya atribut lengkap yang bisa digunakan untuk menambal rapuhnya lini belakang mereka.
Dengan tinggi 186 cm, Dias handal dalam bola-bola atas, mampu membaca permainan dengan baik, dan lugas dalam mengawal penyerang lawan.
Selain MU, kabarnya ada beberapa klub Eropa lainnya yang cukup serius membidik pemain bernama lengkap Ruben dos Santos Gato Alves Dias tersebut, diantaranya Atletico Madrid, Juventus dan Olympique Lyon.
Masalah semakin pelik seiring sikap manajemen Benfica yang mencobamencuri keuntungan dengan menaikkan klausul pelepasan Dias menjadi 79 Pound, dari harga awalnya sebesar 59 juta Pound. Bagaimana City, masih berniat mengejar Dias?
Artikel Tag: Manchehster City, ruben dias, Transfers