Kanal

Milan Siap Tantang Liverpool, Barcelona, dan Juventus Buru Wonderkid Vasco da Gama

Penulis: Nur Afifah
12 Agu 2020, 13:20 WIB

Talles Magno (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan siap bersaing dengan Liverpool, Barcelona, dan Juventus dalam perburuan wonderkid Vasco da Gama, Talles Magno, pada bursa transfer musim panas ini.

Rossoneri tampaknya selalu menaruh perhatian tersendiri teradap talenta-talenta asal Brazil, dengan Lucas Paqueta bergabung klub dari Flamengo, sementara musim panas lalu Leo Duarte datang dari tim yang sama, meskipun keduanya belum menunjukkan tanda-tanda sukses. Kini, raksasa Serie A tersebut disebut-sebut melirik Magno dari Vasco da Gama.

Menurut kabar dari Esporte News Mundo, tim yang saat ini paling tertarik pada servis bintang muda asal Brazil tersebut tetap The Reds, akan tetapi ketertarikan juga mulai datang dari Italia.

Outlet tersebut menambahkan bahwa Juventus, Lazio, dan AS Roma pun menaruh minat, demikian pula dengan Milan. Sementara itu, Benfica, Sevilla, dan Bayer Leverkusen juga tertarik meminangnya.

Terakhir, Paris Saint-Germain dan Barcelona juga sempat melirik, namun Vasco da Gama mematok banderol 30 juta euro atau setara Rp480 miliar, meskipun dengan 20 juta euro atau Rp320 miliar kemungkinan sudah cukup untuk mengamankan transaksi.

Magno sendiri telah membukukan dua gol dan satu assist dalam 17 penampilan senior bersama klub Brazil. Talentanya tentu menjadi opsi menarik bagi Rossoneri yang perlu striker anyar untuk menjadi pelapis Zlatan Ibrahimovic sekaligus kandidat penggantinya di masa depan mengingat sang legenda sudah tidak muda lagi.

Artikel Tag: Talles Magno, vasco da gama, AC Milan, Liverpool, Barcelona, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru