Kanal

Milan Kembali Tertarik Datangkan Miguel Gutierrez dari Girona

Penulis: Uphit Kratos
30 Okt 2024, 17:15 WIB

Miguel Gutierrez

Berita Liga Italia: Miguel Gutierrez tampil jadi salah satu pemain menonjol di La Liga musim lalu, dan AC Milan terus memantau perkembangannya sebagai pengganti Theo Hernandez.

Sepanjang tahun ini, pembicaraan tentang bek kiri terus berlanjut. Theo Hernandez secara luas dianggap sebagai salah satu bek kiri terbaik di dunia. Namun jelas terlihat kurangnya pemain pengganti dalam skuad AC Milan.

Tidak masuk akal untuk mengharapkan pemain pengganti dengan standar yang sama, tetapi harus ada sedikit perbedaan di antara pilihan-pilihan tersebut.

Dengan situasi kontrak pemain Prancis itu yang tidak berjalan sesuai harapan, dan penurunan performanya akhir-akhir ini, diskusi tentang bek kiri kembali mengemuka, dan bahkan kini sudah mulai masuk dalam tahap darurat.

Maxim De Cuyper dilirik oleh Rossoneri, dengan Geoffrey Moncada sangat tertarik, meski mereka juga masih terbuka untuk mempertimbangkan pemain lain.

Musim lalu, Milan sempat menginginkan Miguel Gutierrez dari Girona, dengan diskusi sudah terjalin dengan pihak klub dan Real Madrid yang memiliki klausul pembelian kembali untuk sang pemain.

Namun menurut Calciomercato.com, saat itu tidak ada tindakan yang diambil, yang membuat Milan kembali membuka opsi untuk mendatangkannya.

Yang jadi masalah, Napoli juga telah menaruh minat pada pemain tersebut, dan dengan bek kiri tersebut siap untuk 'menjajal Serie A', kepindahan pada bulan Januari bisa jadi opsi yang sangat mungkin untuk mendatangkannya.

Artikel Tag: Miguel Gutierrez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru