Mike Budenholzer Sempat Minta Bradley Beal Main Seperti Jrue Holiday

Bradley Beal sempat diminta Mike Budenholzer untuk bermain seperti Jrue Holiday. (Gambar: Sports Illustrated)
Berita Basket NBA : Pelatih kepala Phoenix Suns yaitu Mike Budenholzer pernah meminta kepada Bradley Beal untuk bermain seperti Jrue Holiday. Sayangnya, permintaan itu tidak diterima dengan baik oleh sang pemain.
Ketika pertama kali direkrut Phoenix Suns menjadi pelatih kepala di musim panas lalu, Mike Budenholzer diharapkan bisa membawa tim meraih gelar juara. Ia pun dengan pengalamannya bersama Milwaukee Bucks mencoba melakukan perubahan ke dalam tim. Salah satunya adalah dengan mengubah gaya bermain dari Bradley Beal. Coach Bud meminta Beal untuk mengganti gaya bermainnya mirip dengan Jrue Holiday. Holiday adalah guard yang lebih condong bermain bertahan dan tidak terlalu banyak mencetak poin.
Hal ini tidak diterima baik oleh Beal sehingga turut membuat performa sang pemain turun drastis. Coach Bud pun pada akhirnya harus dipecat pada akhir musim perdananya bersama Suns.
"Sumber-sumber liga memberi tahu saya di awal musim Pelatih Budenholzer bertemu dengan Beal, {dan} ia memberi tahu Beal bahwa ia ingin dia menjadi Jrue Holiday di tim ini. Holiday adalah pemain yang mungkin akan masuk Hall of Fame, tetapi Anda harus mengerti ketika Anda berbicara dengan orang sekelas Bradley Beal. Itu tidak diterima dengan baik," bunyi pemberitaan yang dirilis oleh Chris Haynes selaku salah satu reporter ternama di AS.
"Anda tahu tipe pemain seperti apa Beal. Anda tahu bagaimana ia membuat namanya terkenal di liga ini, bermain dengan caranya sendiri. Memintanya mengubah permainannya, dan menyebut Jrue Holiday sebagai role model, seseorang yang pernah memenangkan kejuaraan bersama Pelatih Budenholzer di Milwaukee, hal itu tidak diterima dengan baik seperti yang dijelaskan kepada saya," pungkasnya.
Artikel Tag: Mike Budenholzer, Bradley Beal