Miguel Oliveira Lihat Keseriusan Pramac Yamaha di Tes Barcelona
Berita MotoGP : Pebalap asal Portugal yaitu Miguel Oliveira merasa terkesan dengan keseriusan Pramac Yamaha untuk memulai MotoGP musim 2025 mendatang. Pramac telah meninggalkan Ducati untuk memulai kemitraannya dengan Yamaha.
Sebagai pebalap yang didatangkan untuk memulai proyek Pramac Yamaha, Miguel Oliveira merasa terkesan dengan kerja kru tim selama Tes Barcelona. Hanya dalam waktu singkat, ia bisa melihat keseriusan tim untuk menggarap proyek baru.
"Kami melihat upaya besar dari [Yamaha] untuk menyamakan materi di setiap motor, untuk pertama kalinya dalam sejarah [mereka], dan itu jelas merupakan cara yang harus ditempuh. Itulah satu-satunya cara jika Anda ingin mengejar pesaing Anda," ucap Oliveira saat diwawancara oleh media setempat.
Lebih lanjut, Oliveira juga senang karena kru tim Pramac Yamaha sangat membantunya dengan ramah. Semua saran dan masukan Oliveira dicatat dengan detail dan hal itu akan jadi dasar pengembangan motor di libur musim dingin nanti. Besar harapan Oliveira untuk mendapatkan motor yang gahar pada tahun 2025 mendatang. Ia pastinya ingin membawa Yamaha untuk kembali ke jalur yang kompetitif.
"Ini memang berbeda, tetapi bagus karena Anda perlu menyampaikan sesuatu secara langsung dan kemudian mereka akan memeriksa ulang dengan Anda, untuk memastikan apa yang Anda katakan adalah apa yang sebenarnya Anda maksud. Itu bagus karena, selain data, satu-satunya hal yang harus mereka proses adalah komentar kita," tukasnya sekali lagi.
Artikel Tag: Miguel Oliveira, motogp