Kanal

Michael Jordan Punya Ekspetasi Besar Pada Mark Williams

Penulis: Viggo Tristan
27 Jun 2022, 21:25 WIB

Michael Jordan berharap Mark Williams jadi pemain hebat. (Gambar: Yahoo)

Berita Basket NBA : Pemilik tim Charlotte Hornets yaitu Michael Jordan mempunyai ekspetasi yang besar kepada Mark Williams. Ia berharap Williams bisa menjelma jadi sosok pemain yang bisa diandalkan serta menambal lubang dalam tim.

Seperti yang diketahui, Charlotte Hornets memakai draft pick nomor 15 mereka tahun ini dengan merekrut Mark Williams dari Universitas Duke. Williams memang bukan pemain populer layaknya Paolo Banchero ataupun Chet Holmgren, tetapi kemampuan bermainnya tidak boleh dianggap remeh. Williams berpostur lebih dari tujuh kaki (di atas 210 cm). Ia juga memiliki insting bertahan yang luar biasa sehingga kerap menjadi tembok pertahanan andalan bagi Duke. Hornets yang kekurangan bigman tentunya bersyukur mereka bisa mendapatkan jasa Williams. Michael Jordan selaku legenda NBA dan pemilik Hornets juga menunjukkan rasa senangnya dengan menghubungi Williams secara langsung.

“Hai kawan, selamat datang dan selamat bekerja di tim ini. Bekerja keraslah dan buat perbedaan dengan peran anda di lapangan. Meskipun anda berasal dari Duke, saya tetap bangga memilih anda di ajang draft ini,” ucap Jordan saat menelepon Williams secara langsung.

Perlu diketahui bahwa Jordan merupakan pemain yang dulunya besar di Universitas North Carolina (UNC). UNC merupakan kampus basket besar di Amerika Serikat yang memiliki rivalitas sengit dengan Duke. Jordan yang kini sudah menjadi pemilik tim mau tidak mau harus mengurangi egonya demi masa depan yang lebih baik.

Artikel Tag: michael jordan, Mark Williams, Charlotte Hornets

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru