Messi Nilai Higuain Harus Masuk Skuat Argentina
Berita Piala Dunia: Lionel Messi mengakui Gonzalo Higuain sempat mengalami masa sulit sehingga tak masuk dalam skuat Tim Nasional Argentina. Namun kini, menurutnya striker Juventus itu sudah kembali menunjukkan ketajamannya dan sangat layak masuk skuat Tim Tango di Piala Dunia 2018.
Messi juga menegaskan kehadiran mantan penyerang Real Madrid itu di Rusia nanti sangat vital bagi skuat Jorge Sampaoli.
Higuain tak dimasukkan skuat Argentina oleh Jorge Sampaoli dalam dua laga terakhir babak kualifikasi Piala Dunia melawan Peru dan Ekuador, Oktober lalu.
Mantan striker Napoli itu juga absen dalam dua laga sebelumnya di babak kualifikasi. Setelah sempat berada di ujung tanduk, Argentina akhir memastikan tiket ke Rusia 2018 setelah menang 3-1 atas Ekuador 3-1. Messi mencetak tiga gol dalam pertandingan itu.
Sampaoli memang telah memiliki banyak penyerang dalam skuatnya. Untuk memperkuat barisan depan, dia memanggil Mauro Icardi, Paulo Dybala, dan Sergio Aguero selain Messi dalam laga terakhir mereka. Namun bintang Barcelona itu menyatakan Higuain sangat penting bagi Timnas Argentina.
“Dia memang mengalami kesulitan di Timnas namun dia harus masuk,” kata Messi kepada TyC Sports.
“Bagi saya dia adalah salah satu pemain nomor sembilan terbaik di dunia. Dia menunjukkannya setiap akhir pekan bersama Juventus namun tidak bermain bagus bersama Argentina,” imbuhnya
“Kritik membuatnya menderita. Kami sudah sering membicarakan soal ini,” papar Messi yang akan berkompetisi di Piala Dunia untuk keempat kalinya setelah 2006, 2010, dan 2014 ini.
“Saya yakin periode tanpa Timnas Argentina membuatnya lebih baik. Kami membicarakan masalah ini lewat bertukar pesan. Dia bermain bagus dalam periode absen dari timnas ini. Namun dia harus masuk skuat,” imbuhnya.
Higuain memang tampil memikat dalam periode absen dari timnas. Dia mencetak sembilan gol dan tiga assist dalam 13 pertandingan Serie A membela Juventus, yang kini berada di posisi ketiga di Italia, tertinggal dua poin oleh pemimpin klasemen, Inter.
Artikel Tag: Lionel Messi, Gonzalo Higuain, Argentina, Jorge Sampaoli, Piala Dunia 2018, berita piala dunia