Kanal

Meski Tanpa Gobert, Jazz Tetap Mampu Kalahkan Rockets

Penulis: Viggo Tristan
07 Des 2018, 22:32 WIB

Houston Rockets gagal bendung keperkasaan Utah Jazz.

Berita Basket NBA: Utah Jazz berhadapan dengan tim yang sama-sama berasal dari konferensi barat, yaitu Houston Rockets. Meski tidak diperkuat Rudy Gobert yang diusir wasit pada menit-menit awal, Jazz tetap perkasa dan mampu memenangkan laga dengan skor akhir 118-91.

Nasib buruk sebenarnya telah menimpa Jazz sejak kuarter pertama dimulai. Gobert yang merupakan pemain jangkar dalam skuat mereka harus masuk ruang ganti lebih awal lantaran melakukan protes terlalu berlebihan kepada wasit. Gobert yang tidak terima mendapatkan dua foul cepat lantas memukul peralatan wasit yang berada dalam meja ofisial. Tindakan tidak terpujinya tersebut kemudian membuat wasit menjatuhkan dua technical foul kepadanya. Menurut peraturan dari NBA, pemain yang mendapatkan dua technical foul dalam satu pertandingan maka harus pergi meninggalkan lapangan.

Namun, absennya Gobert tersebut tidak membuat Jazz putus asa dalam meraih kemenangan. Mereka tetap mampu menutupi lubang dalam skuatnya dengan permainan cepat yang diterapkan oleh Quin Snyder. Jazz pun mampu mendominasi laga dengan cukup mudah dan meraih kemenangan telak pada akhir kuarter empat.

Pemain yang paling berjasa dalam kemenangan Jazz ini adalah Derrick Favors. Meski diturunkan dari lapis kedua, Favors mampu tampil produktif dengan mencetak double-double dengan catatan 24 poin serta 10 rebound. Di kubu Rockets, pemain yang bermain paling baik adalah MVP mereka di musim lalu, James Harden. Pemain yang terkenal dengan brewoknya tersebut mampu mendulang poin terbanyak dengan total 15 poin.

Artikel Tag: NBA, rockets, Jazz

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru