Meski Kerap Mendapat Kritik, Legenda Arsenal Ini Tetap Berikan Pujiannya Kepada Mourinho
Berita Liga Inggris: Legenda Arsenal, Ian Wright telah mendukung Jose Mourinho untuk kembali bertempur pada musim depan dan membuktikan mengapa ia dikenal sebagai salah satu yang terbaik dalam jagat sepak bola.
Tim besutan Mourinho, Manchester United memang telah mendapat kritikan tajam pada tahun ini karena sejumlah penampilan buruk yang mereka jalani. Sevilla diketahui berhasil menyingkirkan mereka dari ajang Liga Champions setelah kalah 2-1 di Old Trafford.
Dan meskipun berhasil membawa Setan Merah meraih dua trofi pada tahun lalu, beberapa pendukung telah menyatakan kekecewaan mereka terhadap Mourinho musim ini. United saat ini memang masih duduk di peringkat kedua dalam susunan klasemen Liga Primer Inggris tetapi mereka tidak pernah terlihat mengancam sang rival Manchester City.
Anak-anak asuhan Pep Guardola seakan telah berlari sendirian dalam perburuan gelar juara pada musim ini dengan keunggulan 16 poin di atas Manchester United. Mereka diketahui hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk bisa mengamankan gelar juara dan momen tersebut bisa terjadi saat mereka menghadapi pasukan Jose Mourinho di Etihad.
Namun demikian, meski United dianggap tidak mampu mencapai harapan, mantan bintang Arsenal Ian Wright yakin kalau Mourinho masih bisa mendapatkannya. “Jose akan selalu menjadi ‘the special one’,” ujar Wright kepada BBC Radio 5 Live. "Untuk memenangkan Liga Champions, Anda harus menjadi yang spesial.”
United sendiri setidaknya bisa memenangkan satu trofi pada tahun ini lantaran mereka masih bermain di ajang Piala FA. Setan Merah akan menghadapi Tottenham di babak semifinal dan akan menghadapi Chelsea atau Southampton di partai final jika mereka berhasil melewati hadangan Spurs.
Artikel Tag: Ian Wright, Jose Mourinho, Manchester United, liga primer inggris, liga champions