Memphis Depay Kirim Pesan Jelang Atletico Madrid vs Real Valladolid
Berita Liga Spanyol: Striker Atletico Madrid, Memphis Depay sedang memulihkan diri dari cedera yang dialaminya namun demikian nampaknya ia berusaha untuk melupakan masalah cederanya dan ia pun mengirimkan pesan menjelang pertandingan timnya melawan Real Valladolid yang akan berlangsung pada Minggu (30/04) malam waktu setempat.
Seperti yang dilansir Voetbal International mengungkapkan bahwa Memphis Depay masih menjalani pemulihan cedera yang dialaminya namun ia akan segera kembali membela Atletico Madrid. Sejak tampil melawan Valencia pada Maret lalu, striker 29 tahun tersebut terpaksa hanya bisa melihat rekan-rekan satu timnya berjuang sembari memulihkan cederanya.
Pemain internasional Belanda tersebut kabarnya mengalami cedera otot yang didapatnya saat membela tim Oranye yang membuatnya harus absen dalam lima pertandingan di La Liga termasuk saat melawan Barcelona akhir pekan lalu.
Kabar baiknya Depay kemungkinan bisa dimainkan kembali saat Los Rojiblancos melawat ke Real Valladolid yang akan menjadi penampilan ke-10nya di La Liga untuk tim besutan Diego Simeone. Sebelum pertandingan tersebut eks striker Manchester United mencuitkan sebuah pesan yang berbunyi: “Senang bisa kembali sepenuhnya dengan tim.”
Ini bukan cedera pertama yang dialami oleh striker Belanda tersebut musim ini, sebelumnya ia mengalami cedera paha di awal musim ini saat masih bergabung dengan Barcelona yang membuatnya harus absen dalam 12 pertandingan di semua kompetisi menjelang Piala Dunia di Qatar.
Meski demikian ia berhasil pulih tepat waktu untuk bermain di kompetisi internasional, Piala Dunia pada November tahun lalu di mana ia selalu tampil di setiap pertandingan sebelum mereka tersingkir dari perempat final oleh sang juara, Argentina.
Artikel Tag: Depay, Atletico Madrid, Real Valladolid