Media Italia Klaim Hakan Calhanoglu Baru Bisa Main Lawan Bologna
Berita Liga Italia: Gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu dikabarkan akan absen di laga tandang melawan Venezia di Serie A. Dia baru bisa bermain saat melawan Bologna.
Hakan Calhanoglu keluar lapangan setelah 35 menit saat Inter Milan akhirnya kalah 3-2 dari AC Milan di final Supercoppa Italiana di Riyadh. Ia digantikan Kristjan Asllani, yang terlihat kewalahan memainkan peran tersebut.
Pemain asal Turki tersebut menjalani tes medis, dan klub telah mengkonfirmasi jika ia terhindar dari cedera serius, dan dilaporkan hanya mengalami sedikit tarikan di bagian otot adduktor di paha kanannya.
Pihak klub menambahkan jika kondisi sang gelandang akan dipantau setiap hari, dan kondisinya dikabarkan sudah mengalami perbaikan.
Sementara itu, La Gazzetta dello Sport memprediksi jika cedera tersebut akan membuat Calhanoglu absen dalam pertandingan tandang Inter berikutnya melawan Venezia di Serie A pada hari Sabtu.
Namun ia akan menargetkan untuk kembali bermain di kandang sendiri melawan Bologna dalam waktu seminggu, pada hari Rabu 15 Januari di San Siro.
Inter sendiri harus memenangkan kedua pertandingan tersebut. Selain untuk memberi tekanan kepada Napoli yang berada di puncak klasemen sementara, kemenangan juga bertujuan untuk memulihkan kekecewaan skuad setelah gagal mengalahkan Milan.
Inter saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan torehan 40 poin. Hanya beda empat poin dengan Napoli, namun Nerazzurri masih punya dua tabungan laga tersisa.
Artikel Tag: Hakan Calhanoglu