Kanal

Media Italia dan Portugal Kompak Mengkritik Penampilan Rafael Leao

Penulis: Uphit Kratos
08 Sep 2024, 16:30 WIB

Rafael Leao

Berita Liga Italia: Tekanan meningkat pada bintang AC Milan, Rafael Leao, yang telah dikritik oleh media Portugal dan Italia setelah awal musim yang lambat untuk klub dan negaranya.

Bintang AC Milan dan Portugal, Rafael Leao mengalami awal musim yang buruk untuk klub dan negaranya meskipun mencetak satu gol dan satu assist dalam tiga penampilan Serie A bersama Rossoneri.

Pemain berusia 25 tahun itu digantikan dalam kemenangan Portugal 2-1 atas Kroasia, dan meskipun Roberto Martinez bersikeras bahwa itu adalah keputusan taktis, media Portugal telah bersikap keras terhadap pemain sayap Rossoneri tersebut.

La Gazzetta dello Sport melaporkan jika Leao tidak mencatatkan satu pun tembakan tepat sasaran saat melawan Kroasia, memberikan satu umpan kunci dan hanya melakukan satu dribel yang berhasil.

A Bola memberi nilai Leao 5/10. Surat kabar ternama asal Portugal itu mencatat bahwa Leao 'kurang percaya diri' dalam penampilan internasional terbarunya, yang tidak mengejutkan bagi para penggemar dan media Italia.

Masih harus dilihat apakah Leao akan menjadi starter melawan Skotlandia besok, tetapi tekanan media terhadap pemain berusia 25 tahun itu akan semakin meningkat dan akan terus berlanjut dalam beberapa minggu mendatang.

Milan sendiri akan menjamu Venezia di San Siro, mencoba memenangkan pertandingan kompetitif pertama mereka musim ini, bertemu Liverpool di Liga Champions dan Inter dalam derby Serie A.

Artikel Tag: Rafael Leao

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru