Max Eberl Keluhkan Badai Cedera yang Menimpa Bayern Munich

Max Eberl (Sumber: Tom Weller/picture alliance via Getty Images)
Berita Liga Jerman: Anggota dewan olahraga Bayern Munich, Max Eberl, mengeluhkan badai cedera yang sedang menimpa timnya, terlebih terjadi di momen-momen yang krusial seperti saat ini, di mana hasil setiap pertandingan akan sangat menentukan.
Badai cedera itu terjadi di saat Bayern Munich masih memimpin klasemen sementara Bundesliga musim 2024/25 dengan keunggulan enam poin hingga berakhirnya laga pekan ke-28. Selain itu, kini Bayern juga masih harus berjuang di babak perempat final Liga Champions Eropa melawan Inter Milan.
Dengan sederet jadwal yang padat tersebut, Bayern justru harus kehilangan Alphonso Davies dan Hiroki Ito hingga akhir musim karena mengalami cedera. Mereka juga harus kehilangan Dayot Upamecano yang mengalami cedera lutut, Jamal Musiala yang mengalami cedera hamstring, dan Manuel Neuer yang mengalami cedera betis.
“Cedera sangat menyebalkan. Jeda internasional selalu berisiko, di mana Anda sebagai klub berisiko. Lalu ada pertandingan yang lebih tidak perlu, ketika saya berpikir tentang Kanada dalam pertandingan perebutan tempat ketiga melawan Amerika Serikat, yang tidak ada yang peduli, dan di mana Alphonso Davies mengalami cedera serius. Itu sangat memukul kami,” ucap Max Eberl.
“Tetapi kami duduk bersama di ruang ganti dan harus menemukan solusi sebagai sebuah kelompok,” lanjutnya.
Di pertandingan selanjutnya Bayern akan melawan Borussia Dortmund, tepatnya di laga pekan ke-29 Bundesliga yang akan dimainkan di Allianz Arena, Sabtu (12/04) malam WIB.
Artikel Tag: Max Eberl, Bayern Munich