Kanal

Maverick Vinales: Murid Valentino Rossi Adalah Rider yang Sangat Beruntung

Penulis: Abdi Ardiansyah
04 Nov 2020, 20:20 WIB

Valentino Rossi bersama para pebalap VR46 Riders Academy

Berita MotoGP: Rider Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, menyebut bahwa para pebalap akademi milik Valentino Rossi adalah orang-orang yang beruntung sebab bisa langsung diajari oleh rider sekaliber Rossi.

Maverick Vinales sendiri pernah berkesempatan ikut latihan bersama Valentino Rossi di ranch miliknya di Tavulia, Italia. Momen itu terjadi jelang MotoGP Emilia Romagna yang berlangsung di Sirkuit Misano.

Vinales menyempatkan diri untuk menyaksikan secara langsung bagaimana para rider muda berlatih di akademi milik Valentino Rossi tersebut.

Rider berjuluk The Top Gun ini pun menilai bahwa para pebalap muda itu beruntung karena dilatih Rossi.

"Mereka merupakan sosok yang mendapat keistimewaan karena punya sirkuit yang spektakuler dan bisa berlatih bersama Valentino Rossi, yang punya banyak pengalaman," ucap Vinales sebagaimana dikutip dari Corsedimoto.

"Saya pikir semua pembalap di akademi benar-benar beruntung," tandasnya.

Nampaknya perkataan Vinales tersebut bukan hanya pujian belaka. Sebab, jebolan dari akademi VR46 sudah terlihat bukti kegemilangannya. Franco Morbidelli menjadi salah satu pebalap alumni VR46 Academy tersukses usai memenangkan dua seri balapan di kelas tertinggi pada MotoGP San Marino 2020 dan MotoGP Teruel 2020.

Selain Moribidelli, ada pula Francesco Bagnaia yang berhasil menjadi runner-up MotoGP San Marino 2020. Bagnaia bahkan kini telah resmi menembus skuat utama Ducai mulai MotoGP 2021 mendatang.

Dua rider tersebut menjadi bukti paling nyata bahwa akademi yang dibesut oleh The Doctor tersebut tak main-main. Selain akademi, Rossi juga punya tim yang berlaga di kelas Moto2 dan Moto3.

Artikel Tag: Maverick Vinales, Valentino Rossi

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru