Kanal

Maurizio Sarri Tolak Pekerjaan di Leicester City

Penulis: Rheza Hendrian
01 Jun 2024, 22:02 WIB

Maurizio Sarri dilaporkan menolak proposal pekerjaan yang ditawarkan oleh Leicester City / via Getty Images

Berita Sepakbola: Pelatih asal Italia yaitu Maurizio Sarri, dilaporkan menolak pendekatan yang dilakukan oleh Leicester City untuk mengontraknya musim panas ini.

Setelah keluar sebagai jawara Divisi Championship dan kembali promosi ke Premier League, Leicester City harus ditinggal pelatih mereka yaitu Enzo Maresca.

Bekas asisten Pep Guardiola di Manchester City itu setuju untuk hengkang ke Chelsea, mengisi kursi kosong yang ditinggalkan oleh Mauricio Pochettino.

Kubu The Foxes pun kini mulai bergerilya untuk mencari sosok baru yang bakal memimpin Jamie Vardy dkk di Premier League musim depan.

Salah satu incaran mereka adalah Maurizio Sarri, yang kebetulan masih menganggur hingga detik ini pasca berpisah dengan Lazio sejak Maret lalu.

Akan tetapi berdasarkan laporan yang dihimpun dari SportItalia, pelatih berusia 65 tahun itu disebut menolak pendekatan yang dilakukan oleh Leicester.

Sarri diklaim masih menunggu tawaran yang lebih baik di musim panas ini, dan tidak mau gegabah untuk mengambil penawaran yang diajukan oleh kubu The Foxes.

Selain diincar oleh Leicester, musim panas ini ada sejumlah tim lain yang tertarik untuk mengontrak Sarri.

Tim-tim tersebut di antaranya adalah Fiorentina, Bologna serta Panathinaikos.

Khusus untuk Fiorentina dan Bologna, dua tim Serie A itu memang tengah getol mencari pelatih baru.

Fiorentina ditinggal pergi oleh Vincenzo Italiano yang enggan memperpanjang kontraknya di Artemio Franchi.

Sementara untuk Bologna, kuda hitam Serie A musim lalu itu harus kehilangan Thiago Motta yang 'membelot' ke Juventus.

Artikel Tag: Maurizio Sarri, Leicester City

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru