Kanal

Mattia De Sciglio Lalui Operasi Lutut Setelah Alami Cedera ACL

Penulis: Rei Darius
09 Mei 2023, 22:03 WIB

Mattia De Sciglio sukses menjalani operasi lutut usai alami cedera (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Bek kanan Juventus, Mattia De Sciglio, menjalani operasi setelah mengalami cedera ligamen lutut anterior (ACL) dalam kemenangan 2-1 atas Lecce pada tengah pekan lalu.

Sang defender berusia 30 tahun terkapar dengan mengalami kesakitan luar biasa sembari memegangi lututnya setelah bermain selama setengah jam dan sempat terlihat menangis ketika dibawa keluar lapangan dalam laga tersebut.

Klub kemudian mengonfirmasi bahwa mantan pemain AC Milan ini mengalami cedera ACL, yang membuatnya dipastikan lagi tidak bisa bermain di sisa musim yang tinggal menyisakan empat pertandingan ini.

Mattia De Sciglio juga mungkin tidak bisa bermain di sisa tahun 2023 ini karena cedera ACL biasanya memerlukan waktu setengah tahun untuk pulih sepenuhnya.

Pada hari Selasa (9/5), Juventus mengumumkan bahwa De Sciglio telah menjalani operasi yang sukses di Institut Ortopedi Rizzoli di Bologna untuk memperbaiki ligamen lututnya yang rusak.

Klub memastikan bahwa operasi berjalan sukses dan De Sciglio akan langsung memulai proses rehabilitasi sekembalinya ke Turin nanti.

"Pada pagi ini, Mattia De Sciglio menjalani operasi rekonstruktif untuk memperbaiki ligamen krusiatum anterior pada lutut kaki kanannya," bunyi pernyatan resmi dari Juve.

"Operasi dilaksanakan di klinik Toniolo di Bologna oleh profesor Zaffagnini dari Institut Ortopedi Rizzoli, dengan dihadiri oleh dokter klub Juventus, Dr. Freschi yang berjalan dengan sempurna. Sang pemain akan memulai proses rehabilitasi dalam beberapa hari ke depan."

Artikel Tag: Mattia De Sciglio, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru