Matteo Darmian Jadi Pemain Ketujuh Inter Yang Memilih Nomor 36
Berita Liga Italia: Resmi diperkenalkan Inter Milan, Matteo Darmian pilih nomor punggung 36. Dia pemain ketujuh dalam sejarah Inter yang menggunakan nomor tersebut.
Rekrutan terbaru Inter Milan, Matteo Darmian, telah memilih untuk mengenakan kaos bernomor punggung 36. Hal tersebut langsung diungkapkan pihak klub lewat akun Twitter resmi mereka, beberapa saat setelah resmi memperkenalkannya ke media.
Darmian datang ke Milan dan menjalani pemeriksaan medis dengan Inter di hari Jumat (2/10). Masih di hari yang sama, dia kemudian menandatangani kontraknya bersama klub di hari tersebut, dan dia secara resmi langsung diumumkan sebagai pemain Inter pagi ini.
Pemain yang sudah membela tim nasional Italia sebanyak 36 kali tersebut datang ke San Siro dengan status pinjaman dan kewajiban membeli secara permanen dari Parma. Darmian dilaporkan telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun.
Ini merupakan kerja sama kedua Darmian bersama Conte setelah sebelumnya dia bekerja sama dengan pelatih asal Lecce tersebut di timnas Italia.
Darmian jadi pemain ketujuh dalam sejarah Inter yang memiliki nomor punggung 36 dan merupakan pemain pertama yang memiliki nomor skuad ini sejak mantan pemain akademi Inter, Simone Benedetti yang menggunakannya di musim 2010/11.
Inter sendiri merupakan klub ketujuh Darmian dalam karirnya. Sebelumnya, pemain 29 tahun tersebut pernah bermain untuk AC Milan, Torino dan Manchester United.
3️⃣6️⃣ | NUMERO
— Inter (@Inter) October 5, 2020
Ecco il numero di maglia scelto da @DarmianOfficial 👇 pic.twitter.com/SN9HTfoDUt
Artikel Tag: Matteo Darmian