Masa Depan Belotti Di Persimpangan, AC Milan dan Roma Pantau Situasi
Berita Transfer: Masa depan Andrea Belotti bersama Torino dikabarkan tengah berada di persimpangan dengan AC Milan dan AS Roma memantau situasinya jelang bursa transfer musim panas nanti.
Kemenangan Granata atas Giallorossi akhir pekan kemarin memberikan sinyal kepada rival-rival mereka bahwa mereka belum menyerah keluar dari zona degradasi, dengan Belotti yang sangat haus akan gol. Tuttosport menuliskan bahwa sang kapten tak pernah berhenti menunjukkan betapa besar keterikatannya dengan klub dan tepatnya pada apa yang bisa dilakukan presiden Urbano Cairo untuk memperpanjang kontraknya.
Striker yang genap 27 tahun pada 23 Desember lalu tersebut bakal mendapati dirinya berada di persimpangan pada bursa transfer musim panas lalu mengingat momen tersebut akan menjadi kesempatan terakhir baginya untuk naik kelas ke klub besar dan bersaing memperebutkan trofi.
Nama pemain internasional Italia tersebut berada dalam posisi teratas daftar target Milan yang tengah mencari penyerang tengah baru untuk mendukung Zlatan Ibrahimovic. Ia juga dikagumui oleh AS Roma dan beberapa klub di Liga Inggris juga memantau perkembangan situasinya.
Dalam beberapa pekan terakhir, Belotti akan mengambil keputusan penting dan pembaharuan kontrak bersama Torino kemungkinan hampir dipastikan akan mencoretnya dari daftar jual klub. Cairo sendiri perlu menyodorkan tawaran menarik dan proyek yang lebih ambisius, namun sang presiden siap mengajukan proposalnya kepada striker andalanya dan kepada Davide Nicola.