Kanal

Marseille Berminat Boyong Rick Karsdorp dari AS Roma

Penulis: Rheza Hendrian
21 Jul 2023, 14:31 WIB

Olympique Marseille dilaporkan tertarik memboyong Rick Karsdorp dari AS Roma pada jendela transfer musim panas kali ini / via Reuters

Berita Sepakbola: Kontestan Ligue 1 Prancis yaitu Olympique Marseille, diberitakan tertarik untuk memboyong bek kanan milik AS Roma musim panas ini yakni Rick Karsdorp.

Rick Karsdorp sudah enam musim terakhir ini bermain untuk AS Roma setelah direkrut dari Feyenoord pada tahun 2017 silam.

Namun pada musim 2022/23 lalu, bek asal Belanda tersebut mengalami situasi pelik di Roma usai bersitegang dengan manajer Giallorossi yaitu Jose Mourinho.

Karsdorp dicap oleh Mourinho sebagai pemain yang malas saat Roma bermain seri 1-1 lawan Sassuolo di bulan November 2022 dan sejak saat itu, sang bek langsung dibekukan statusnya oleh Mou di skuat Giallorossi.

Untungnya setelah proses mediasi yang dilakukan oleh klub, Karsdorp dan Mourinho akhirnya bisa akur kembali dan sang bek sukses mengumpulkan 13 penampilan di ajang Serie A musim lalu.

Meski sudah akur lagi dengan Mourinho, Karsdorp saat ini bukan lagi pilihan utama untuk mengisi sektor bek kanan Roma.

Mou sekarang lebih senang memasang Zeki Celik/Leonardo Spinazzola di pos bek kanan tim dan membuat Karsdorp sekarang menjadi tak menentu masa depannya di Stadion Olimpico.

Dalam laporan terbaru yang dihimpun dari Tuttomercatoweb, media kenamaan Italia itu memberitakan jika Olympique Marseille tertarik untuk menggunakan jasa Karsdorp di musim 2023/24.

Marseille diberitakan siap menjalin kontak dengan Roma untuk menanyakan ketersediaan Karsdorp di bursa transfer musim panas kali ini.

Kebetulan kontrak sang bek sendiri tinggal menyisakan dua tahun lagi di Olimpico dan Roma terbuka untuk menjual salah satu pemain mereka itu guna membantu klub terbebas dari aturan Financial Fair Play (FFP) UEFA.

Apabila melansir dari situs pemain Transfermarkt, harga jual Karsdorp sekarang ada di angka 7 juta Euro atau setara dengan Rp 117 miliar.

Artikel Tag: Rick Karsdorp, AS Roma, Olympique Marseille

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru