Kanal

Marc Marquez Belajar Banyak Dari Debutnya Bersama Gresini

Penulis: Viggo Tristan
11 Mar 2024, 22:43 WIB

Marc Marquez belajar banyak dari debutnya bersama Gresini. (Gambar: Marca)

Berita MotoGP : Pebalap Gresini Racing yaitu Marc Marquez mengaku telah belajar banyak dari debutnya di MotoGP Qatar kemarin. Ia telah memahami cara berkendara motor Desmosedici dengan baik.

Dalam perlombaan perdana yang berlangsung di Sirkuit Lusail itu, Marc Marquez jadi salah satu rider yang tampil cukup bagus. Dengan pengalamannya, Marquez dengan sabar menjalani balapan tanpa harus merusak ban. Alhasil, ia sukses finish di posisi empat besar. Baby Alien memang gagal menembus podium pada balapan perdananya bersama Gresini, tetapi finish keempat tentu sudah termasuk hasil yang cukup bagus. Marquez sendiri mengatakan bahwa dirinya telah menimba banyak hal positif.

"Kami menganalisis banyak hal bersama tim untuk mencoba mengatur start, hari ini lebih baik. Jadi, ini sangat membantu balapan. Kemudian, saya bisa mengatur ban dengan baik. Masalahnya kemarin, saya kesulitan dan hari ini sebagian besar pembalap mengatur bagian belakang, tapi saya lebih banyak mengatur bagian depan daripada bagian belakang karena setiap tahun dengan motor lain (Honda) saya sedikit kesulitan dengan ban depan di lintasan balap ini," ucap Marquez saat diwawancara oleh media setempat.

"Bagaimanapun, saya perlu meningkatkan gaya berkendara saya di beberapa titik karena saya masih belum berkendara dengan baik. Tapi hari ini, balapan berlangsung konstan, solid," tukas pebalap yang khas dengan nomor motor 93 itu.

Artikel Tag: Marc Marquez, motogp

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru