Manchester United PeDe Bisa Amankan Harry Kane di Musim Panas Nanti
Berita Transfer: Manchester United dikabarkan percaya diri bisa mendaratkan Harry Kane musim panas ini jika Tottenham gagal finis di empat besar klasemen Premier League, Setan Merah semakin bersemangat setelah berkomunikasi dengan perwakilan kapten Inggris melalui pihak ketiga.
Manchester United kabarnya percaya diri bahwa mereka bisa merekrut Harry Kane, jika Tottenham gagal lolos ke Liga Champions musim depan. Spekulasi terus berlanjut mengitari masa depan Kane di London utara karena kapten Inggris tersebut nampaknya tidak akan meraih trofi bersama klubnya musim ini.
Seperti dilansir The Sun mengabarkan bahwa United semakin percaya diri mereka bisa mendaratkan Kane musim panas ini jika mereka gagal mengamankan posisi empat besar di klasemen akhir Premier League.
Kabarnya Spurs akan menurunkan permintaan harga mereka yang semula 100 Juta Paund jika mereka tidak bermain di kompetisi elit Eropa musim depan. Selain itu Setan Merah juga semakin bersemangat berkat tanggapan yang mereka terima setelah menghubungi perwakilan sang striker melalui pihak ketiga.
The Lilywhites saat ini menempati peringkat keempat akan tetapi mereka harus bersaing dengan Liverpool dan Newcastle di bulan-bulan terakhir musim ini, Mereka juga masih di berkompetisi di Liga Champions meski bukan salah satu yang terfavorit memenangkan kompetisi tersebut dan kalah 1-0 di leg pertama.
Sementara kontrak Kane bersama The Lilywhites akan berakhir di musim panas 2024 dan ada kekhawatiran bahwa klub London utara tersebut akan kehilangan servis sang striker dengan gratis jika ia tidak meneken kontrak baru
Pemain 30 tahun yang bergaji 200.000 Euro per pekan akan dengan mudah didapatkan jika The Lilywhites tidak bermain di Liga Champions menuju musim terakhir dalam kontraknya.
Artikel Tag: United, Harry Kane, Tottenham