Makin Produktif, Striker Anyar Lazio Ungguli Mohamed Salah di Eropa
Berita Liga Italia: Striker anyar Lazio rekrutan musim panas lalu, Boulaye Dia semakin produktif dengan menyumbangkan gol-golnya untuk Elang ibukota dan bahkan kini ia mampu mengungguli bintang Liverpool, Mohamed Salah di jajaran pemain asal Afrika dengan jumlah gol terbanyak di lima liga teratas Eropa.
Striker 27 tahun, Boulaye Dia bergabung dengan Lazio pada Agustus lalu dari Salernitana. Sebelumnya ia diprediksi akan menjadi pelapis Taty Castellanos di lini serang, namun demikian pelatih Marco Baroni memiliki cukup ruang untuk kedua pemain tersebut dalam formasi 4-2-3-1 yang diterapkannya, ia menempatkan pemain asal Senegal tersebut tepat di belakang bomber Argentina.
Namun di posisi apapun sebagai second striker atau penyerang tengah, Dia terbukti sangat luar biasa di depan gawang. Pemain kelahiran Oyonnax tersebut sejauh ini telah mencetak tiga gol dalam empat penampilannya di Serie A. di pertandingan Liga Europa ia menyarangkan dua gol. Ditambah lagi sang striker juga telah menyumbangkan dua gol di Coppa Italia untuk Salernitana musim ini sebelum pindah ke Olimpico.
Seperti dilansir LaLazioSiamoNoi, tujuh golnya dalam tujuh penampilan di semua kompetisi menjadikan Dia sebagai pemain Afrika paling produktif di antara pemain lainnya di lima liga papan atas Eropa hingga sejauh ini di musim ini.
Lebih lanjut kabar menjelaskan bahwa Dia bahkan berada di depan Mohamed Salah yang juga menikmati musim produktif di era pelatih baru Liverpool, Arne Slot. Eks bintang Fiorentina dan Roma tersebut telah menyarangkan lima gol dan menyumbangkan empat assist dalam delapan pertandingan musim ini. Jadi masih dinantikan apakan Dia bisa memperpanjang penampilan supernya dan terus memberikan gol-golnya untuk Biancocelesti.
Artikel Tag: Lazio, Boulaye Dia, Afrika