Kanal

Lupakan Fulham, Trevoh Chalobah Minta Crystal Palace Move On

Penulis: Demos Why
10 Nov 2024, 19:21 WIB

Trevoh Chalobah. (Foto: MI News/NurPhoto)

Berita Liga Inggris: Bek Crystal Palace, Trevoh Chalobah, meminta timnya untuk segera melupakan kekalahan dari Fulham dengan mengalihkan fokus pada pertandingan berikutnya.

Palace mendapatkan hasil yang mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-11 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Fulham di Selhurst Park, Sabtu (9/11) malam WIB, the Eagles kalah dengan skor 0-2. Adapun dua gol kemenangan the Cottagers dicetak oleh Emile Smith-Rowe (45+2) dan Harry Wilson (83).

Trevoh Chalobah sama sekali tidak menampik bahwa hasil tersebut tentu saja sangat mengecewakan. Meski demikian, Chalobah berharap timnya tidak terlalu larut dalam kekecewaan. Chalobah berharap timnya memperbaiki dan memperseiapkan diri menghadapi laga berikutnya dengan mengusung target untuk kembali ke jalur kemenangan pada laga berikutnya setelah jeda internasional.

“Kami tidak bisa membiarkan kepala kami tertunduk begitu saja," ujar Chalobah kepada Sky Sports.

“Kami telah bermain dengan baik dalam dua pekan terakhir dengan banyak pertandingan, seperti yang saya katakan. Tidak mudah untuk bermain setiap beberapa hari sekali, tetapi kami harus mengambil sisi positifnya."

“Seperti yang saya katakan, ini adalah musim yang panjang dan perjalanan kami masih panjang, tetapi kami hanya perlu berkumpul dan semoga semua orang kembali fit setelah jeda internasional dan siap untuk bermain lagi," tutup sang pemain bertahan.

Artikel Tag: trevoh chalobah, Crystal Palace, fulham

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru