Kanal

Liverpool vs West Bromwich Albion, Minimalisir Keselahan Di Anfield

Penulis: Wiet Paisley
13 Des 2017, 18:00 WIB

Liverpool vs West Bromwich Albion, Kamis (14/12) dinihari WIB.

Preview Liga Inggris: Pekan ke-17 Premier League, Liverpool kembali tampil di Anfield dan akan menjamu West Bromwich Albion esok (Kamis 14/12) dinihari WIB. Meminimalisir kesalahan sendiri menjadi tugas wajib jika The Reds ingin meraih 3 poin dan terus menempel ketat Manchester United (posisi 2) serta Chelsea (posisi 3).

Setelah mendapat hasil imbang yang menyakitkan saat menjalani laga derby lawan Everton tiga hari lalu, kini Liverpool berniat untuk meraup poin penuh saat menjamu West Bromwich Albion. Memberi tekanan dan berusaha mencetak gol pada awal-awal pertandingan akan jadi kunci serangan The Reds. Hal ini wajib mereka lakukan agar mampu mendominasi jalannya pertandingan dan tetap membuka peluang meraih 3 poin. 

Pada laga esok dini hari, manajer The Reds, Jurgen Klopp, belum bisa menurunkan Alberto Moreno dan Joel Matip karena masih bermasalah dengan cedera yang mereka masing-masing alami. Daniel Sturridge pun dikabarkan masih belum bisa dipastikan masuk dalam tim yang dipersiapkan Klopp karena kondisinya tidak 100% fit. 

Di kubu Wes Bromwich Albion, pelatih Alan Pardew dibuat pusing karena tim asuhannya berada 1 peringkat di atas zona degradasi dan saat membutuhkan banyak poin, mereka harus melawat ke Anfield. Strategi bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik kemungkinan akan diterapkan Padrew demi meredam keganasan serangan The Reds. 

Masalah Padrew tidak hanya itu saja, banyak dari pemain adalannya harus absen pada laga nanti. James Morrison dan Craig Dawson sudah pasti tidak ikut ke Anfield karena masih dalam pemulihan cedera. Nacer Chadli, Gareth Barry, Matt Phillips, dan Chris Brunt kondisinya belum sepenuhnya fit dan diragukan akan masuk dalam tim yang dipersiapkan Padrew untuk menghadapi Liverpool nantinya. 

Pemain Kunci:

Mohamed Salah (Liverpool)

Top skor sementara liga Inggris ini masih akan menjadi tumpuan utama Klopp demi mewujudkan ambisinya meraih 3 poin dari West Brom. Kecepatan larinya sangat dibutuhkan The Reds saat melakukan serangan balik. Kecepatan serta akurasi tendangan kaki kirinya menjadi senjata mematikan pemain asal Mesir ini. 

Ahmed Hegazy (West Bromwich Albion)

Hegazy menjadi salah satu pemain West Brom yang cukup stabil penampilannya musim ini. Pemain belakang asal Mesir ini cukup mumpuni saat menghalau serangan-serangan lawan. Kemampuannya dalam membaca arah bola serta berani melakukan duel baik secara lansung maupun duel udara cukup membuat lawan kesulitan. 

Prediksi Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3)

Mignolet (GK), Alexander-Arnold, Lovren, Klavan, A. Robertson, Wijnaldum, Emre Can, Coutinho, Salah, Firmino, Mane.

Pelatih: Jurgen Klopp

West Bromwich Albion (4-3-3)

Foster (GK), Nyom, Hegazy, Evans, Gibbs, Rodriguez, Krychowiak, Yacob, Livermore, McClean, Rondon.

Pelatih: Alan Padrew 

Prediksi Hasil Akhir

Liverpool kemungkinan tidak akan menemui banyak kesulitan untuk menaklukkan West Brom, tapi terkadang Kelengahan mereka bisa membuat keberuntungan berbalik ke kubu lawan. Jika The Reds mampu menjaga fokus mereka serta meminimalisir kesalahan sendiri, bukan tidak mungkin kemenangan besar dan lesakan 3 gol lebih ke gawang West Brom bisa mereka dapatkan.

Artikel Tag: Liverpool, Jurgen Klopp, Mohamed Salah, West Bromwich Albion, Alan Padrew, Ahmed Hegazy, Anfield Stadium, Liga Inggris

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru