Kanal

Liverpool Adukan Kasus Pelecehan Rasis Rhian Brewster ke UEFA

Penulis: Depe Ptr
07 Des 2017, 05:30 WIB

Rhian Brewster / via Gettyimages

Berita Liga Inggris: Liverpool secara resmi telah memberi pengaduan kepada UEFA atas dugaan pelecehan rasis yang ditujukan pada pemain muda mereka Rhian Brewster dalam pertandingan UEFA Youth League melawan tim muda Spartak Moscow pada Rabu (06/12) waktu setempat.

Brewster, yang meraih Golden Boot saat Inggris memenangkan Piala Dunia U17 musim panas ini, harus ditenangkan oleh rekan setimnya di Liverpool dan staf pada peluit akhir dalam kemenangan 2-0 Liverpool U19 atas Spartak, dalam sebuah laga yang dimainkan di Prenton Park.

Striker tersebut dikabarkan kecewa dengan apa yang dikatakan oleh salah satu bek dari klub asal Rusia tersebut di laga itu.

Liverpool mengatakan kepada Sky Sports bahwa "klub telah mengikuti prosedur yang tepat dengan melaporkan dugaan insiden tersebut kepada UEFA."

Seperti dikutip oleh Liverpool Echo, terkait insiden tersebut manajer Liverpool U19 Steven Gerrard mengatakan: “Sulit bagi saya untuk mengomentari hal itu sekarang. Ini adalah sesuatu yang akan dilihat dan ditangani oleh klub.”

“Saya lebih suka membicarakan penampilan Rhian Brewster, saya tidak ingin melepaskannya karena dia hebat. Satu-satunya yang hilang dari penampilannya adalah sebuah gol. Dia memegang bola dengan sangat baik dan memasukkannya ke dalam permainan yang membuat sebuah pergeseran untuk kita.”

Awal musim ini, pemain muda Liverpool lainnya yaitu Bobby Adekanye menjadi korban nyanyian rasis dan isyarat dari pendukung Spartak selama pertandingan di Moskow.

UEFA menegaskan bahwa Spartak bersalah dalam insiden itu dan menghukum klub tersebut dengan menutup stadion yang akan digunakan untuk pertandingan UEFA Youth League berikutnya.

Jika dugaan rasis itu benar, maka klub asal Rusia ini akan menghadapi hukuman lain dan bukan tidak mungkin, yang satu ini akan jauh lebih berat.

Artikel Tag: premier league 2018, Liverpool, Rhian Brewster

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru