Kanal

Lima Negara Berbagi Gelar di Thailand Masters 2020

Penulis: Yusuf Efendi
27 Jan 2020, 15:30 WIB

Podium Ganda Campuran di Thailand Masters 2020/[Foto:PBSI]

Berita Badminton: Turnamen Thailand Masters 2020 World Tour Super 300 yang berhadiah total USD 170.000 atau berkisar 2,4 miliar rupiah telah usai pada hari Minggu (26/1) malam kemarin waktu setempat. Hasilnya, lima negara harus berbagi gelar di turnamen level lima BWF itu.

Di partai pertama ganda putri, unggulan teratas yang juga pasangan peringkat 1 dunia asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan, berhasil meraih gelar pertamanya musim ini dengan mengalahkan wakil asal Korea Selatan, Baek Ha Na/Jung Kyung Eun, lewat pertarungan maraton yang berlangsung sangat ketat dalam tempo 86 menit dengan skor 17-21, 21-17 dan 21-15.

Duet yang tengah naik daun asal Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith, berhasil menjadi pemenang di nomor ganda campuran dengan mengalahkan pasangan asal Indonesia peringkat 9 dunia, Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja, dengan skor 21-16, 13-21 dan 21-16 dalam tempo 64 menit.

Angus Ng Ka Long asal Hong Kong berhasil menjadi juara tunggal putra setelah mengalahkan pemain asal Jepang, Kenta Nishimoto, lewat pertarungan rubber game 16-21, 21-13 dan 21-12 dalam 60 tempo menit.

Sementara itu, mantan pemain peringkat 1 dunia, Akane Yamaguchi, asal Jepang berhasil menjadi pemenang dengan mengalahkan pemain senior asal Korea Selatan yang tengah naik daun, An See Young, lewat dua gamelangsung dengan skor 21-16 dan 22-20.

Sedangkan di partai terakhir ganda putra, pasangan profesional asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, berhasil meraih gelar pertamanya musim ini dengan mengalahkan kombinasi senior-junior asal China, Huang Kai Xiang/Liu Cheng, lewat pertarungan ketat rubber game dalam tempo 72 menit dengan skor 18-21, 21-17 dan 21-17.

Artikel Tag: Hafiz Faisal, Gloria Emanuelle Widjaja, Ong Yew Sin, Teo Ee Yi, Thailand Masters 2020

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru