Leo/Bagas Langsung Bersiap Untuk Hong Kong Open Pekan Ini
Berita Badminton : Setelah berhasil menjadi juara di turnamen Korea Open World Tour Super 500 beberapa waktu lalu, pasangan baru ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando / Bagas Maulana langsung bersiap kembali ke kompetisi pada pekan ini yang bertajuk Hong Kong Open World Tour Super 500 di Coliseum Kwoolon.
Dua turnamen perdana Leo/Bagas cukup impresif di awali dengan raihan semifinalis turnamen bergengsi Japan Open World Tour Super 750 kemudian dilanjutkan sepekan kemudian dengan gelar Korea Open 2024.
Kemenangan di Korea Open tentunya menambah kepercayaan diri kedua pemain dan akan berupaya untuk melanjutkan momentum di Hong Kong Open pekan ini.
Namun, mepetnya jadwal Kejuaraan membuat tantangan tersendiri, terlebih setelah Hong Kong Open akan ada turnamen bergengsi China Open World Tour Super 1000 pada pekan depan di Changzhou.
"Alhamdulillah saya dan Bagas bisa menggapai hasil yang cukup bagus di Korea Open kemarin. Hari ini kami berangkat ke Hong Kong Open dengan persiapan yang tidak terlalu banyak. Hanya sekitar tiga hari," ujar Leo kepada tim Humas dan Media PP PBSI di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
"Kami fokus pada pengembalian kondisi dan pematangan pukulan-pukulan dalam persiapan itu," Leo, menambahkan.
Kemenangan di Korea juga menjadi sinyal bahwa wakil negara lainnya juga akan mempelajari permainan Leo/Bagas serta Daniel Marthin / Muhammad Shohibul Fikri yang juga akan tampil pekan ini.
"Kami pastinya ingin yang terbaik tapi lawan juga seperti itu. Kami harus waspada di setiap pertandingan, siapa yang lebih siap di lapangan itu yang akan menang," jelasnya.
Laga yang cukup tricky harus dihadapi Leo/Bagas setelah di babak pertama Hong Kong Open akan bertemu dengan pasangan peringkat 33 dunia asal Prancis, Christo Popov / Toma Junior Popov.
Hong Kong Open 2024 akan berlangsung pada 10 hingga 15 September mendatang yang menyediakan hadiah total USD 420.000 atau berkisar 6,7 miliar rupiah.
Artikel Tag: Leo Rolly Carnando, Bagas Maulana, Daniel Marthin, hong kong open 2024