LCS Spring Split 2022: Hantam FQ, Evil Geniuses Stop 3 Kekalahan Beruntun
Berita Esports: Skuat muda bertabur bintang Evil Geniuses (EG) tampil padu untuk membantu timnya memutus tren negatif kekalahan beruntun. EG mengalahkan FlyQuest (FQ) dalam lanjutan laga tunda week 4 LCS Spring Split 2022, pada Sabtu (26/2).
Melansir dari Dot Esports, pertandingan tersebut seharusnya digelar kemarin, akan tetapi ditunda karena masalah teknis yang bakal memengaruhi integritas game League of Legends.
Pertandingan ini berarti untuk kedua tim terkait posisi di klasemen: pasukan Peter Dun ingin menghindari merosot lebih dalam ke papan bawah, sementara FQ berambisi mempertahankan tempat di papan atas.
Namun pada akhirnya, FlyQuest tak mampu meredam skuat muda nan bertenaga Evil Geniuses terutama Inspired, mantan jungler Rogue dan MVP LEC. Pemain berusia 20 tahun itu menjadi mesin petarung EG, berkeliaran di sekitar peta, menyerang jungle lawan, dan memberikan gank-gank besar yang berbeda untuk side lane-nya.
Inspired pun mendapatkan penghargaan Player of the Game, setelah menyelesaikan pertandingan ini dengan statistik tiga kill, enam assist, dan cuma sekali tumbang
Sejak menit pertama pertandingan, EG bermain aktif seperti aksi solo kill Aphelios-nya Danny terhadap Johnsun, hingga Impact dengan Aphelios-nya mengacak-acak pertahanan musuh. Ini membuat FlyQuest cuma membuat dua kill dan meratakan satu turret, kontras dengan EG yang menang dengan membukukan 16 kill, mengumpulkan empat naga dan dua Rift Heralds.
Meskipun kehilangan satu pertandingan, FQ masih berpeluang meramaikan persaingan di tiga besar klasemen saat menjamu Immortals di laga kedua week 4, pada Minggu (27/2). Di hari yang sama, Evil Geniuses akan mencoba meneruskan tren positif kemenangannya kala menghadapi Golden Guardians.
Artikel Tag: Evil Geniuses, FlyQuest, LCS Spring Split 2022