Kanal

Layak di Tim Utama, Milan Harus Hati-hati Ambil Sikap Untuk Alex Jimenez

Penulis: Uphit Kratos
18 Des 2024, 23:45 WIB

Alex Jimenez

Berita Liga Italia: Alex Jimenez jadi salah satu pemain yang banyak diminati beberapa klub besar. Kini AC Milan harus memutuskan cara terbaik untuk mengelola masa depannya.

Alex Jimenez menarik perhatian setelah masuk di antara pemain terbaik dalam laga melawan Genoa di San Siro yang berakhir dengan skor 0-0. Pemain 19 tahun tersebut dimainkan sejak menit awal sebagai pengganti Theo Hernandez.

Menurut La Gazzetta dello Sport, pemain yang dipromosikan dari Milan Futuro tersebut bekerja sebagai ‘pelindung’ Rafael Leao di sisi kiri, punya kecepatan, dan beberapa kali mampu melakukan gerakan cerdas.

Menurut Matteo Moretto dari Relevo, dalam dua minggu terakhir Monza telah melakukan langkah konkret untuk mencoba mendapatkan Jimenez dengan status pinjaman selama enam bulan dari tetangga mereka di Lombardy.

Selain itu, Valencia yang juga meminta sang pemain. Kontak antara kedua belah pihak terus dilakukan, dan berjalan dengan baik.

Namun menurut jurnalis tersebut, penampilan yang ia tunjukkan saat melawan Genoa, membuat Rossoneri berpikir ulang. Pihak klub harus membuat ulang keputusan pasti tentang masa depannya, terutama setelah rencana kepergian Theo.

Jiménez telah menunjukkan jika dia sudah siap terlibat bersama tim utama, dan Fonseca sedang mengevaluasi apakah akan menurunkannya sebagai starter melawan Hellas Verona, yang berarti Theo akan kembali dicadangkan lagi.

Bahkan lebih jauh lagi, pemain 19 tahun tersebut bisa jadi penerus Theo yang ada kemungkinan dilepas di bursa transfer Januari ini.

Artikel Tag: Alex Jimenez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru