Kanal

Lautaro Martinez Hepi Teken Kontrak Baru di Inter Milan

Penulis: Demos Why
13 Agu 2024, 20:13 WIB

Lautaro Martinez. (Foto: FC Internazionale)

Berita Sepak Bola: Lautaro Martinez mengaku sangat bahagia dan bangga usai dirinya meneken kontrak baru yang akan membuatnya bertahan di Inter Milan hingga lima tahun ke depan.

Lautaro Martinez, yang kontraknya sebelumnya akan habis dalam waktu kurang dari dua tahun, kini terikat kontrak dengan sang juara bertahan Serie A hingga musim panas 2029.

Inter Milan mengonfirmasi berita tersebut di situs resmi mereka, lima hari sebelum dimulainya laga perebutan Scudetto di Genoa pada akhir pekan mendatang.

Pemain internasional Argentina tersebut telah mencetak 129 gol dalam 282 penampilan bersama Nerazzurri sejak bergabung dari Racing Club pada bulan Juli 2018.

Pemain berusia 26 tahun ini memuncaki daftar pencetak gol terbanyak di liga kasta tertinggi Italia musim lalu dengan mengoleksi 24 gol dalam 33 pertandingan - 31 di antaranya sebagai starter. Jumlah tersebut delapan gol lebih banyak dari pencetak gol terbanyak kedua, Dusan Vlahovic, yang mencetak 16 gol dalam 33 penampilan bersama Juventus.

Selepas menandatangani kontrak baru, Lautaro memberikan komentarnya. Lautaro mengaku sangat bahagia dan bangga masih mendapatkan kepercayaan dari klub.

"Perpanjangan kontrak ini sangat berarti bagi saya," ujar Lautaro seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Saya bangga dan bersyukur, dan saya ingin berterima kasih kepada manajemen dan klub. Setelah enam tahun, berada di sini masih sangat berarti bagi saya dan keluarga saya."

"Saya sangat bahagia dan ingin terus berjuang untuk meraih lebih banyak kemenangan. Saya ingin memberikan 100% di setiap pertandingan dan selalu membantu rekan-rekan setim, untuk menjadi panutan. Saya telah berkembang pesat, baik di dalam maupun di luar lapangan."

Artikel Tag: Lautaro Martinez, Inter Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru