Kanal

Lakoni Dua Tugas, Frances Tiafoe Melangkah Ke Semifinal Di Houston

Penulis: Dian Megane
09 Apr 2023, 17:46 WIB

Frances Tiafoe

Berita Tenis: Petenis tuan rumah, Frances Tiafoe menyelesaikan dua tugas dengan baik demi menjejakkan kaki di semifinal Houston Open (US Men’s Clay-court Championship) musim 2023.

2 jam 30 menit setelah kemenangan meyakinkan 6-2, 6-4 atas rekan senegaranya, Steve Johnson di babak kedua, petenis unggulan pertama kembali ke lapangan dan langkahnya tidak terhentikan setelah ia berhasil membungkam petenis berkebangsaan Australia, Jason Kubler dengan 6-4, 6-4 di perempatfinal Houston Open.

“Saya belum melakoni dua pertandingan lagi dalam waktu yang cukup lama. Saya pikir sungguh luar biasa bagaimana saya bisa memasuki lapangan dan bermain dengan begitu baik,” seru Tiafoe.

“Bolanya melaju dengan jauh lebih cepat, kondisinya jauh lebih hangat daripada sebelumnya, saya pun lebih banyak berkeringat. Yang pasti lawan yang sama sekali berbeda. Jason telah bermain dengan baik, ia banyak bermain akhir-akhir ini, jadi saya tahu ia akan mengincar saya. Itu pertandingan yang apik.”

Petenis peringkat 15 dunia tampil dengan servis memukau setelah ia memenangkan 28 dari 31 poin servis pertamanya demi mengandaskan petenis unggulan keenam, Kubler dalam waktu 1 jam 28 menit.

Menantikan Tiafoe di semifinal Houston Open adalah petenis berkebangsaan Belanda kelahiran Houston, Gijs Brouwer.

Petenis berusia 27 tahun, Brouwer tengah unggul 6-4, 5-6 melawan petenis tuan rumah, John Isner sebelum pertandingan ditunda pada hari Kamis (6/4), tetapi ia menyelesaikan pertandingan tersebut pada hari Sabtu (8/4) waktu setempat dan mengalahkan petenis unggulan keempat dengan 6-4, 7-6.

Brouwer lalu melanjutkan performa apik dengan mengklaim kemenangan 6-3, 6-4 atas petenis tuan rumah, J. J. Wolf demi melenggang ke semifinal turnamen ATP untuk kali pertama dalam kariernya.

Di semifinal lain, petenis berkebangsaan Argentina, Tomas Martin Etcheverry akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Jerman, Yannick Hanfmann.

Etcheverry mengalahkan juara Houston Open musim 2019, Cristian Garin dengan 6-1, 6-7, 6-3 demi lolos ke semifinal kedua pada musim ini. Sebelumnya di babak kedua, ia mengalahkan petenis berkebangsaan Australia, Max Purcell dengan 7-6, 6-1.

Sementara Hanfmann mengklaim kemenangan telak 6-1, 6-2 atas petenis berkebangsaan Ceko, Tomas Machac di perempatfinal. Di babak kedua, ia menumbangkan petenis unggulan kedua, Tommy Paul dengan 7-6, 6-2.

Setelah banyak penundaan dalam tiga hari terakhir, semifinal dan final Houston Open akan digelar pada hari Minggu (9/4) waktu setempat.

Artikel Tag: Tenis, Houston Open, Frances Tiafoe, Gijs Brouwer

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru