Kyle Lowry Perpanjang Kontrak Dengan Toronto Raptors

Penulis: Viggo Tristan
07 Okt 2019, 22:54 WIB
Kyle Lowry Perpanjang Kontrak Dengan Toronto Raptors

Kyle Lowry sepakat perpanjang masa bakti bersama Toronto Raptors.

Berita Basket NBA : Pebasket Amerika Serikat yaitu Kyle Lowry akhirnya sepakat memperpanjang kontrak dengan tim Toronto Raptors. Lowry sudah sepakat meneruskan kerjasama bersama Raptors dengan durasi satu tahun saja.

Kontrak lama Lowry sendiri sejatinya masih tersisa hingga akhir musim 2020 mendatang. Artinya, Lowry hanya memiliki waktu satu tahun untuk bisa melanjutkan karier bersama Raptors. Melihat performanya masih sangat dibutuhkan oleh tim, manajemen Raptors kemudian sepakat untuk memberinya perpanjangan kontrak. Menurut laporan yang diterima oleh Adrian Wojnarowski selaku reporter ternama ESPN, Lowry dan Raptors sepakat memperpanjang kontrak dengan durasi hanya satu tahun saja. Nilai mahar yang disepakati cukup besar mencapai angka 31 juta Dolar AS.

Durasi perpanjangan kontrak yang hanya setahun ini memang tidak mengejutkan banyak pihak. Usia Lowry yang sudah menginjak usia 33 tahun membuat tim manapun juga enggan memberikan kontrak dengan durasi yang panjang. Terlebih lagi, performa Lowry juga sudah mengalami penurunan. Pada musim lalu saja, Lowry hanya bisa mencetak rata-rata 14 poin per pertandingan. Padahal, pada tahun 2016-2017, Lowry mampu tampil lebih agresif dan menorehkan rata-rata 22 poin per pertandingan.

Satu hal yang tetap dibutuhkan Raptors dari Lowry adalah pengalaman serta mentalitasnya yang sudah sangat matang. Kepergian Kawhi Leonard dan Danny Green ke tim lain membuat opsi kepemimpinan dalam skuat Raptors hanya dimiliki oleh Lowry seorang.

Artikel Tag: NBA, Raptors, Kyle Lowry

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru