Kontra Real Betis, Eden Hazard Kembali ke Skuat Real Madrid
Berita Liga Spanyol: Para penggemar Real Madrid mendapatkan kabar gembira karena Eden Hazard sudah kembali ke skuat untuk pertandingan kontra Real Betis di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (25/4) dini hari esok WIB.
Dilansir dari Marca, sang playmaker tim nasional Belgia sudah kembali berlatih bersama rekan-rekan setimnya pada hari Jumat (23/4) ini, dan pelatih Zinedine Zidane kemudian mengonfirmasinya dalam konferensi pers pada hari yang sama.
"Eden akan bersama kami [untuk laga kontra Betis]; dia akan berada dalam daftar pemain," kata Zidane dalam konferensi persnya.
Ini bakal menjadi pertandingan pertama yang dihadiri oleh Eden Hazard sejak menepi sejak tanggal 13 Maret lalu kontra Elche. Ia mengalami cedera otot seusai laga itu yang membuatnya mendapatkan perawatan selama lebh dari sebulan.
Namun, mengingat dengan riwayat cederanya yang panjang semenjak bergabung dengan Real Madrid, maka Zidane pun perlu berhati-hati dengan bagaimana ia memainkan Hazard dalam pertandingan kontra Real Betis nanti.
Los Blancos bakal membutuhkan jasa sang pemain berusia 30 tahun untuk pertandingan akhir pekan ini, karena mereka sedang mengejar titel La Liga dan kini hanya berjarak tiga poin dari Atletico Madrid selaku pemuncak klasemen.
Hazard juga diharapkan bisa tampil untuk pertandingan kontra mantan timnya, Chelsea, di semifinal Liga Champions yang akan dihelat pada tengah pekan depan.
📋✅ Our squad for the match 🆚 @RealBetis_en!#RealMadridRealBetispic.twitter.com/6btCq2lpHz
— Real Madrid C.F. 🇬🇧🇺🇸 (@realmadriden) April 23, 2021
Artikel Tag: Eden Hazard, Real Madrid, Real Betis