Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol Juara Vietnam Open 2018
Berita Badminton : Mantan pasangan ganda putra tim nasional Korea Selatan yang kini bermain secara profesional, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol sukses merengkuh gelar juara turnamen Vietnam Open 2018 World Tour Super 100 dengan menundukan wakil asal Taiwan, Lee Sheng Mu/Yang Po Hsuan.
Juara dunia ganda putra tahun 2014, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol yang terakhir kali bermain sebagai sebuah pasangan sejak kekalahan di perempatfinal Indonesia Open 2016 lalu, sukses comeback dengan gemilang dengan mengklaim gelar juara Vietnam Open 2018.
Permainan ketat kedua pasangan sudah terjadi sedari menit awal game pertama. Ko/Shin yang sedikit terkejut, mampu tampil tenang di poin akhir untuk menutup game pertama dengan 22-20.
Game kedua Ko/Shin mampu terus memimpin 9-6 di awal interval. Namun Lee/Yang berhasil menipiskan ketertinggalan dan berbalik unggul menjadi 12-11 sebelum Ko/Shin mampu meraih momentum hingga terus menempel ketat perolehan poin hingga berhasil menutup game kedua dengan 21-19.
Ini adalah gelar internasional pertama Ko/Shin selama lebih dari dua tahun sejak memenangkan gelar New Zealand Open pada 27 Maret 2016 lalu.
Mereka berhasil memenangkan gugatan hukuman satu tahun pada Mei 2018 lalu saat melawan Federasi Bulutangkis Korea (BKA) yang membuat peraturan mencegah para pemainnya untuk meninggalkan tim nasional saat berada di puncak performa mereka dengan melarang mantan pemain BKA untuk bersaing secara profesional sampai mereka mencapai usia 31 tahun untuk pemain putra dan usia 29 tahun untuk pemain putri.
Sementara itu di pertandingan lainnya, pemain berusia 19 tahun peringkat 92 Dunia asal Singapura, Yeo Jia Min berhasil membuat kejutan untuk menjadi juara tunggal putri Vietnam Open 2018 dengan menumbangkan unggulan tujuh asal China, Han Yue lewat kemenangan straight game 21-19 dan 21-19.
Artikel Tag: Ko Sung Hyun, Shin Baek Cheol, Vietnam Open 2018