Klopp Tidak Bisa Pastikan Tanggal Kembali untuk Thiago
Berita Liga Inggris: Jurgen Klopp mengakui cedera hamstring yang dialami Thiago dalam hasil imbang 2-2 dengan Fulham 'tidak baik', tapi sang manajer tidak dapat mengkonfirmasi jangka waktu kembalinya sang gelandang.
Pemain asal Spanyol itu mendapat cedera di babak kedua pertandingan pembuka musim Liga Premier untuk Liverpool melawan Fulham, dan langsung digantikan oleh Harvey Elliott.
Ini adalah kemunduran lain yang membuat frustrasi untuk mantan gelandang Barcelona, yang waktunya di klub telah terhambat oleh serangkaian masalah cedera, dan laporan awal pekan ini menyatakan dia menghadapi kemungkinan absen hingga enam minggu lamanya.
Selama konferensi pers pra laga melawan Crystal Palace pada hari Jumat (12/08), Klopp ditanya tentang tingkat keparahan cedera mantan gelandang Bayern Munich, tetapi tidak bisa memberikan kepastian berapa lama pemilik nomor 6 Liverpool harus absen.
"Thiago bagus, tapi cederanya tidak bagus," katanya kepada wartawan.
"Jangka waktu? Saya membaca empat sampai enam minggu! Saya lebih suka empat. Kita lihat saja nanti."
Absennya Thiago berarti Liverpool saat ini tanpa tiga gelandang, setelah Alex Oxlade-Chamberlain dan Curtis Jones masih belum pulih dari cedera yang mereka alami selama pra-musim.
Tetapi Klopp mengungkapkan bahwa Naby Keita akan kembali, bergabung dengan gelandang lain seperti Elliott dan James Milner sebagai opsi yang tersedia.
"Harvey sudah bermain di level yang luar biasa, lalu cedera, itu saja," kata manajer tentang Elliott.
"Apakah dia harus naik level? Ya, tapi seperti yang lainnya juga."
Artikel Tag: Thiago, Liverpool, Jurgen Klopp