Kanal

Kimi Raikkonen di Puncak, McLaren dan Renault Bangkit

Penulis: Abdi Ardiansyah
11 Mar 2018, 12:15 WIB

Kimi Raikkonen (Ferrari) dan Fernando Alonso (McLaren) tes Barcelona hari terakhir

Berita F1: Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen menutup hari terakhir tes pra-musim Formula 1 Barcelona dengan catatan waktu tercepat, sementara McLaren dan Renault yang sempat mengalami masalah pada sesi pagi akhirnya mampu bangkit.

Waktu Raikkonen di sesi pagi 1 m 17,221 d masih belum tergeser pada sesi sore hari terakhir, sementara di belakang Raikkonen terjadi banyak perubahan pada posisi pebalap lain.

Daniel Ricciardo pertama kali melakukan langkah besar dengan waktu sekitar 45 menit berjalan, ia melompat ke posisi kedua dengan ban supersoft, sebelum akhirnya digeser oleh Carlos Sainz dan Fernando Alonso.

Sainz yang mengalami gagal mesin pada sesi pagi, akhirnya terpaksa mengganti gearbox RS18 miliknya dan berhasil melaju tercepat kedua.

Tak lama kemudian, Alonso berhasil merebut posisi kedua. Pebalap Spanyol ini juga mengalami masalah mesin terutama pada sistem turbo harus menghabiskan sebagian besar sesi pagi di garasi dan mengganti mesinnya juga.

Menggunakan ban hypersofts, Alonso membukukan waktu 1 m 17,981 d untuk melaju ke posisi kedua dan kemudian meningkat menjadi 1 m 17,784 d untuk mengakhiri hari 0,563 d lebih lambat dari pada Raikkonen.

Alonso sempat naik ke puncak pada 10 menit terakhir, namun catatan waktunya dihapus karena memotong tikungan terakhir, ia hari ini menyelesaikan total 93 lap.

Romain Grosjean adalah pebalap paling banyak menyelesaikan lap hari ini untuk Haas dengan total 181 lap, dan menjadi tercepat kelima di belakang Ricciardo dengan menggunakan ban ultrasoft.

Valtteri Bottas mengambil alih tugas tes dari rekan setimnya di Mercedes Lewis Hamilton pada sore hari, melaju keenam tercepat dan membuat Mercedes menempuh total 201 lap.

Setelah sempat kehilangan kendali di sesi pagi, Charles Leclerc yang menggunakan ban hypersoft naik ke posisi kesembilan di Sauber di belakang Brendon Hartley (Toro Rosso) di urutan ketjuh dan Esteban Ocon (Force India) di urutan kedelapan.

Sergey Sirotkin melengkapi sepuluh besar disusul Lewis Hamilton di urutan ke-11 dan Lance Stroll di urutan ke-12.

 Pos

Pebalap

Tim

Waktu

Gap

Lap

1

Raikkonen

Ferrari

1m17.221s

 

 153

2

Alonso

McLaren

1m17.784s

+0.563

 93

3

Sainz

Renault

1m18.092s

+0.871

 45

4

Ricciardo

Red Bull

1m18.327s

+1.106

 92

5

Grosjean

Haas

1m18.412s

+1.191

 181

6

Bottas

Mercedes

1m18.825s

+1.604

 104

7

Hartley

Toro Rosso

1m18.949s

+1.728

 156

8

Ocon

Force India

1m18.967s

+1.746

 163

9

Leclerc

Sauber

1m19.118s

+1.897

 75

10

Sirotkin

Williams

1m19.189s

+1.968

 105

11

Hamilton

Mercedes

1m19.464s

+2.243

 97

12

Stroll

Williams

1m19.954s

+2.733

 27

 

Artikel Tag: Ferrari, tes barcelona, F1 2018, kimi raikkonen, McLaren, Fernando Alonso, Carlos Sainz, Renault

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru