Kanal

Ketua Komite Ad-Hoc Akan Temui Menpora

Penulis: Dhimas
11 Des 2015, 16:46 WIB

Agum Gumelar dan IGK Manila

Ligaolahraga – Komite Ad-Hoc yang telah diresmikan oleh federasi sepak bola dunia, FIFA, akan segera melaksanakan tugasnya dalam menyelamatkan sepak bola Indonesia yang saat ini tengah mendapatkan sanksi, juga dari FIFA sejak 30 Mei 2015 lalu.

Ketua Tim Ad-Hoc, Agum Gumelar, pun langsung merencanakan untuk menemui Menteri Pemuda dan Olahaga, Imam Nahrawi. Dalam pertemuan nanti, Agum Gumelar ingin mengajak partisipasi pemerintah melalui Kemenpora dalam Komite Ad-Hoc ini.

 

Agum Gumelar juga sangat mengharapkan pemerintah bersedia menempatkan perwakilannya dalam Komite Ad-Hoc, karena hingga saat ini dua perwakilan yang belum menyetorkan perwakilannya, yaitu dari Pemerintah dan Komite Olimpiade Indonesia.

 

"Saya ingin menjelaskan ke Menpora, tujuan pembentukan Tim Ad-Hoc ini sangat baik. Kami ingin membenahi tata kelola sepak bola Indonesia dengan menjembatani PSSI dan pemerintah agar seluruh masalah dapat diselesaikan dengan musyarawah. Kami ingin sepak bola Indonesia kembali berjalan dan lebih baik lagi. Tim Ad-Hoc bukan pembela pihak manapun," ujar Agum Gumelar seperti dilansir Bola.com. 

 

Meski demikian, Agum belum memastikan kapan rencana pertemuan dengan Menpora Imam Nahrawi bisa dilangsungkan mengingat hal itu juga tergantung pada kesediaan Menpora.

 

"Saya belum tahu waktu dan tempatnya. Saya sesuaikan jadwal Menpora. Semoga beliau mau bertemu. Kalau tidak mau bertemu ya tidak masalah, saya tidak memaksa," ujar Agum.

 

Sementara ini, Komite Ad-Hoc yang diketuai Agum Gumelar dan IGK Manila sebagai wakil ketua, baru beranggotakan Tommy Welly (PSSI), Bambang Pamungkas (APPI), Joko Driyono (ISL), dan Monica Desideria (Sepak bola wanita).

 

Komite Ad-Hoc  ini akan menggelar rapat perdananya  di kantor pusat PSSI, pada Jumat (11/12) ini. Dalam rapat tersebut, Komite Ad-Hoc  akan membahas mengenai agenda progam kerja kedepannya.

Artikel Tag: FIFA, AFC, PSSI, kemenpora, Komite Ad Hoc

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru