Ketimbang Bek Tengah, MU Mending Datangkan Gelandang Box to Box
Berita Transfer: Mantan bek Manchester United, Nemanja Vidic, menilai mendatangkan bek tengah baru di bursa transfer musim panas mendatang bukanlah sebuah prioritas. Vidic justru menyarankan MU untuk mendatangkan gelandang dengan gaya box to box agar timnya makin solid.
Pada Premier League musim 2018/19, Manchester United sendiri tak mampu untuk bersaing dalam perlombaan untuk menjadi juara. Pasalnya mereka kini hanya mampu sekedar bersaing demi memperjuangkan posisi empat besar di akhir kompetisi guna menjaga asa mereka tetap tampil di Liga Champions musim depan.
Meski MU juga gagal total di dua kompetisi domestik lainnya, yakni Piala FA dan Piala Liga Inggris, namun mereka masih punya peluang untuk mengukir prestasi di kompetisi Eropa. Pasalnya, Paul Pogba dkk akan tampil di babak delapan besar Liga Champions dengan menghadapi Barcelona.
Menilai perjalanan Setan Merah di sepanjang musim ini, Vidic lantas mengklaim Setan Merah membutuhkan gelandang anyar denggan gaya box to box. Bagi Vidic, posisi itu merupakan titik lemah United selama ini. Andai ingin bersaing dalam perburuan glar juara Liga Primer dan Liga Champions musim depan, maka Vidic menyarankan MU mendatangkan gelandang anyar.
"Yang saya lihat adalah, jika Anda ingin berada di Liga Champions musim depan dan bersaing di Premier League, Anda harus memperkuat lini tengah. Anda butuh kedalaman skuat di area tersebut," ujar Vidic dilansir dari Stadium Astro.
"Manchester United membutuhkan gelandang untuk bermain box to box."
Bukan cuma itu, Vidic menilai mendatangkan seorang gelandang lebih penting ketimbang menambah bek tengah baru.
"Banyak kritik untuk bek tengah United tapi jika dibandingkan dengan tim Premier League lain, United tidak seburuk itu."
Pada kesempatan yang sama, Vidic juga mengomentari terkait masa depan Alexis Sanchez bersama MU. Vidic mengaku meragukan kelanjutan Sanchez di Old Trafford andai manajemen klub mempercayai Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer tim pada musim depan.
"Kita harus menunggu dan melihat dulu siapa yang akan jadi manajer United [musim depan]. Jika tetap seperti sekarang, saya tidak yakin Solksjaer akan membawanya musim depan. Tapi dia pemain top," pungkasnya.
Artikel Tag: Nemanja Vidic, Manchester United, Premier League