Ketika Morata Frustrasi Diganti Oleh Conte Saat Lawan Burnley
Berita Liga Inggris: Striker Chelsea, Alvaro Morata, terlihat sangat frustrasi setelah ia diganti oleh Antonio Conte selama pertandingan The Blues di Premier League melawan Burnley pada Jumat (20/4) dini hari WIB.
Pemain internasional Spanyol tersebut, yang bergabung dengan The Blues musim panas lalu dari Real Madrid, menjalani malam mengecewakan di Turf Moor. Ia gagal membuat dampak dan membuang sebuah kesempatan emas.
Dengan Chelsea memimpin 1-0 berkat gol bunuh diri Kevin Long pada babak pertama, Morata berhasil bebas dari penjagaan namun ia gagal melepaskan tembakan tepat sasaran dan hanya melebar dari gawang.
Burnley kemudian menyamakan kedudukan melalui Ashley Barnes sebelum akhirnya Victor Moses berhasil mengembalikan keunggulan tim asuhan Antonio Conte dengan sepakan keras dari dalam kotak penalti.
Morata digantikan oleh Eden Hazard dengan 20 menit tersisa dan striker tersebut menunjukkan rasa frustrasinya selama berjalan keluar dari lapangan.
Dia kemudian semakin menunjukkan rasa kekesalannya lebih jauh lagi setelah sampai di bangku cadangan. Sempat menanggapi beberapa penggemar Burnley, Morata melepas sepatunya dan membantingnya ke tanah.
I dont think Morata is very happy pic.twitter.com/3JmG0wGMqj
— âšœRyan (@JxyaDybala) 19 April 2018
Rekan senegaranya, Cesc Fabregas, yang duduk di sampingnya bahkan berusaha menenangkan striker berusia 25 tahun tersebut.
looool Fabregas pic.twitter.com/C5wGVeCwQn
— âšœRyan (@JxyaDybala) 19 April 2018
Di lapangan, Chelsea mampu mempertahankan keunggulan 2-1 mereka untuk menjaga harapan mereka untuk lolos ke Liga Champions musim depan tetap hidup.
The Blues sekarang terpaut lima poin dari Tottenham Hotspur yang menempati posisi keempat dengan empat pertandingan tersisa. Sementara itu bagi Burnley, kekalahan ini berarti bahwa mereka masih tetap berada di urutan ketujuh klasemen Premier League.
Artikel Tag: Alvaro Morata, Chelsea, Antonio Conte, premier league 2018, Berita Liga Inggris